Suara.com - Ruang keluarga merupakan bagian terpenting yang berdampak langsung terhadap suasana hati, dan kedekatan hubungan keluarga. Pemilihan desain dan perabot dalam ruang keluarga juga bisa menggambarkan karakter, dan kepribadian seseorang.
Karena itu, psikolog anak dan keluarga, Ajeng Raviando, menuturkan sebagai "jantung" rumah, penting untuk membuat ruang keluarga yang dapat menciptakan kenyamanan dan kehangatan di dalam rumah. Sehingga, kehadiran ruangan ini bisa membantu orangtua menjalani pola asuh untuk anak-anak mereka.
"Tidak ada tempat di mana keluarga bisa ngumpul, bincang santai, bercanda selain di ruang keluarga. Di sinilah akan tercipta ikatan, dan kedekatan emosional," ungkap dia dalam Peluncuran Katalog IKEA 2018 di Tangerang, Rabu (30/8/2017).
Agar bisa memberikan kehangatan serta kenyamanan, kata Ajeng, sebaiknya libatkan anggota keluarga dalam pemilihan jenis, bentuk dan warna saat sedang mendesain ruang keluarga yang sesuai keinginan masing-masing individu.
Jika terlalu banyak usulan, sambungnya, ambil jalan tengah dengan memadupadankan berbagai konsep yang disukai masing-masing anggota keluarga. Misalnya, warna netral dengan warna yang lebih cerah.
"Ruang tamu dan ruang keluarga sudah menyatu. Di rumah itu individunya berbeda-beda, umurnya bervariasi, jadi tetap perlu dilibatkan. Perlu intervensi anggota keluarga dalam menentukan pemilihan ruang keluarga agar semuanya merasa nyaman," tandasnya.
Dengan cara ini, hubungan keluarga pun akan menjadi lebih dekat, dan membuat semuanya betah berlama-lama, merasa nyaman, tentram dan aman. Pasalnya, kata Ajeng, itulah fungsi sebenarnya dari ruang keluarga.
Berikut, video penjelasan mengenai pentingnya ruang keluarga untuk membina ikatan orangtua dan anak:
Baca Juga: Rahasia Keluarga Ini Bisa Panjang Umur Hingga Usia 90 Tahun
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka
-
Terobosan Baru Atasi Kebutaan: Obat Faricimab Kurangi Suntikan Mata Hingga 75%!
-
5 Pilihan Obat Batu Ginjal Berbahan Herbal, Aman untuk Kesehatan Ginjal dan Ampuh
-
Catat Prestasi, Tiga Tahun Beruntun REJURAN Indonesia Jadi Top Global Distributor
-
Mengenal UKA, Solusi Canggih Atasi Nyeri Lutut dengan Luka Minimal
-
Indonesia di Ambang Krisis Dengue: Bisakah Zero Kematian Tercapai di 2030?
-
Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!
-
Dokter Ungkap Fakta Mengejutkan soal Infertilitas Pria dan Solusinya
-
Mitos atau Fakta: Biopsi Bisa Bikin Kanker Payudara Menyebar? Ini Kata Ahli