Suara.com - Semakin sadar pentingnya gaya hidup sehat membuat beragam ajang lari marak diselenggarakan, dan diikuti begitu banyak masyarakat. Salah satu ajang lari yang dinanti setiap tahun adalah, The Color Run yang digelar oleh CIMB Niaga.
The Color Run yang digelar di kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Selatan, Minggu (1/10/2017), sukses diikuti ratusan masyarakat dari berbagai kalangan dan semua usia. Mereka merasa begitu antusias mengikuti event menerapkan gaya hidup sehat dengan suasana yang bahagia, dan penuh warna.
"Ini bagian dari upaya kami untuk mendukung gaya hidup sehat masyarakat Indonesia, sesuai dengan komitmen kami untuk mendukung nasabah agar terus berkembang di berbagai aspek dalam hidup mereka," ungjap Presiden Direktur CIMB Niaga, Tigor M. Siahaan.
Berbeda dari ajang lari lainnya, The Color Run mengajak peserta berlari santai sejauh 5 kilometer, sambil bermain dengan hiasan bubuk warna-warni yang terinspirasi dari berbagai festival di dunia, seperti Holi di India.
Selain bisa bermain dengan bubuk warna-warni tersebut di berbagai zona warna yang dilewati, peserta juga dimanjakan dengan hadirnya berbagai fun zone, seperti area loncat dengan trampoline, photobooth dan berbagai hadiah menarik.
Pada tahun ini, setelah melewati garis 'start', peserta juga bisa menikmati wahana baru, yakni zona busa warna yang bisa menambah keseruan peserta dalam berlari. Terakhir, setiap peserta yang berhasil hingga finish, akan diberikan medali dan bergabung bersama untuk menikmati musik zona festival.
Tak hanya bersenang-senang, kata Tigor, dalam acara ini CIMB Niaga juga berbagi kebahagiaan dengan anak-anak berkebutuhan khusus, dari Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC), dengan mengajak mereka berlari warna santai di kursi roda.
Baca Juga: Jangan Lakukan Empat Hal Ini Setelah Lari
"Kami juga mendonasikan sebesar Rp150 juta agar bisa dipergunakan untuk pelatihan komputer kepada para penyandang disabilitas memersiapkan soft skill mereka dalam memasuki dunia kerja," tutup Tigor.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan