Suara.com - Hanya karena permen karet, seekor anjing husky bernama Canon yang masih berusia tiga tahun harus meregang nyawa. Peristiwa nahas ini terjadi di Nashville, Tennessee, Amerika Serikat.
Menurut Christy Figlio, sang pemilik Canon, dirinya sangat terpukul dengan kejadian tersebut. "Saya menangis tak berhenti ketika tahu Canon mati di rumah," katanya seperti dimuat New York Post.
Figlio menuturkan, si anjing awalnya tampak baik-baik saja. Sampai akhirnya, Canon terlihat tidak aktif dan kondisinya semakin memburuk.
Figlio lantas membawanya ke klinik dokter hewan darurat terdekat. Ketika dokter memeriksa darah Canon, dokter menemukan jumlah sel darah putih Canon sangat tinggi dan enzim hati yang juga tinggi.
Canon pun didiagnosis dengan penyakit infeksi hati dan dokter memberi Figlio antibiotik, tetapi beberapa jam kemudian, Canon terlihat kejang-kejang.
Figlio pun diberitahu bahwa liver Canon "berhenti bekerja" dan darahnya tidak menggumpal dengan selayaknya, dengan tanda-tanda tanda keracunan xylitol.
Ya, ternyata xylitol atau gula alkohol yang biasa digunakan pada permen karet bebas gula dan pasta gigi dapat mematikan bagi anjing jika tertelan.
Tanda-tanda keracunan xylitol pada anjing, termasuk di antaranya kelemahan mendadak, muntah, kejang, gemetar, diare, dan bagian tubuh mati total.
Figlio sendiri mengatakan, dia tidak tahu menahu bagaimana Canon bisa mengonsumsi permen karet. Namun dokter menjelaskan, kejadian ini bisa juga terjadi secara tidak sengaja ketika si anjing sedang diajak jalan-jalan sore.
Baca Juga: Ini 6 Negara dengan Utang Terbesar, Indonesia Urutan Berapa?
"Saya belum pernah mendengar keracunan xylitol sebelumnya. Saya selalu khawatir tentang cokelat - tetapi itu tidak ada apa-apanya dibandingkan dengan ini," tutur Figlio.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya