Suara.com - Perayaan Natal tak hanya diramaikan dengan ornamen pohon natal dan lonceng, tapi juga sajian khas seperti kue maupun cookies, dan ketika Anda sedang membuat kue pastikan tidak tergelitik untuk mencicipi adonan kue mentah, ya, karena bisa memicu penyakit lho!
Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat melaporkan mencicipi adonan kue yang belum matang bisa menempatkan Anda pada risiko terinfeksi bakteri Salmonella.
"Ketika Anda mencicipi adonan kue mentah, hal ini bisa membuat Anda sakit," ujar Lindsay Malone, ahli gizi di klinik Cleveland dilansir Medical Daily.
Menurut dia, hal ini berasal dari telur mentah yang dicampurkan dalam adonan kue mentah. Telur sendiri diketahui merupakan sumber infeksi Salmonella.
"Ketika Anda membuat kue, seringkali resepnya mengandung telur mentah. Mengonsumsi telur mentah sendiri dapat menempatkan Anda pada risiko keracunan Salmonella," tambah dia.
Tapi telur bukan satu-satunya penyebab keracunan yang diperingatkan oleh ahli keamanan pangan. Ternyata, tepung juga dapat mengandung bakteri berbahaya, terutama Escherichia coli atau E.coli. Bahkan, wabah E. coli yang terdapat dalam tepung mentah telah menyebabkan keracunan pada lebih dari 60 orang di Amerika Serikat pada 2016.
CDC sendiri menjelaskan bagaimana tepung dibuat dari biji-bijian yang diperoleh di ladang. Di sini, gandum dapat terkontaminasi oleh paparan atau kontak dengan kotoran hewan. Sementara itu, dalam proses pembuatan tepung di industri tidak menjamin terlindungi dari bakteri.
"Tepung mentah adalah produk mentah, dan tidak melalui perawatan tertentu untuk membebaskannya dari bakteri," kata Benjamin Chapman, asisten profesor dan spesialis ekstensi keamanan makanan di North Carolina State University.
Untuk mengurangi risiko ini, pastikan untuk mencuci tangan dan meja dapur sebelum dan sesudah mengolah tepung. Oleh karena itu, Benjamin menyarankan Anda untuk menyimpan tepung mentah secara terpisah dari makanan matang.
Baca Juga: Bantah Kesaksian Mike Lewis, Richard Muljadi: Enggak Ada Keributan
Itulah penjelasan tentang bahaya mencicipi adonan kue mentah bisa memicu penyakit.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa
-
Tak Melambat di Usia Lanjut, Rahasia The Siu Siu yang Tetap Aktif dan Bergerak
-
Rahasia Sendi Kuat di Usia Muda: Ini Nutrisi Wajib yang Perlu Dikonsumsi Sekarang