Suara.com - Berat Badan Naik 23 Kg, Ternyata Ada Kista Tumbuh di Perut
Kayla Rahn tak menyangka berat badannya yang bertambah hingga 23 kg bukan karena gaya hidup tak sehat, melainkan karena tumbuhnya kista di dalam perut.
Dikutip Himedik dari Inside Edition, Kayla mulai merasa ada keanehan di perutnya sejak September 2017.
Ia sering mengalami sesak napas dan sakit perut, yang semula dikira terjadi karena tubuhnya yang menggemuk.
"Saya beralih dari pekerjaan yang sibuk ke pekerjaan yang tidak terlalu menguras tenaga. Saya mulai mencoba menurunkan berat badan tetapi tidak turun-turun," ujarnya.
Kayla mengatakan dia pergi ke beberapa dokter yang menyuruhnya untuk mengubah pola dietnya dan berhenti minum soda. Namun ketika berat badan tidak turun dan sakit perut terus berlanjut, dia mulai berpikir ada hal lain yang sedang terjadi.
Keyakinannya semakin bulat saat berat badannya terus bertambah. Ditambah lagi orang-orang sering bertanya padanya dalam beberapa kesempatan apakah Kayla hamil serta pakaiannya yang tidak lagi pas di badan.
Setelah ibu Kayla mendengar keluhannya selama setahun, dia mendorong putrinya untuk pergi ke Rumah Sakit Jackson pada Mei 2018.
Pemeriksaan CT Scan oleh dokter menemukan ada massa raksasa dan memberi tahu Kayla bahwa dia perlu menjalani operasi pada hari berikutnya.
Baca Juga: 6 Tempat Wisata Romantis di Jogja, Cocok Banget untuk Pengantin Baru!
Dokter mengatakan massa itu kemungkinan jinak, yang ternyata merupakan kista seberat 23 kilogram di indung telurnya.
Gregory Jones, seorang dokter kandungan-ginekologi di rumah sakit setempat, mengatakan merupakan hal baik karena Kayla tahu ada sesuatu yang salah pada dirinya.
"Dia mencari bantuan dari banyak dokter, dan kami telah berhasil mengangkatnya. Bagian yang menarik adalah dia tidak pernah kaget soal hal ini," ujar Jones.
Dokter berhasil mengangkat kista dan Kayla telah kehilangan 34 kilogram sejak operasi 26 Mei. Dia bilang dia bahagia dan merasa jauh lebih baik.
"Jadilah penasihat bagi diri sendiri. Jika satu dokter tidak berhasil, pergi ke dokter lain. Jangan menyerah," tutup Kayla.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Mitos atau Fakta: Biopsi Bisa Bikin Kanker Payudara Menyebar? Ini Kata Ahli
-
Stroke Mengintai, Kenali FAST yang Bisa Selamatkan Nyawa dalam 4,5 Jam!
-
Dari Laboratorium ITB, Lahir Teknologi Inovatif untuk Menjaga Kelembapan dan Kesehatan Kulit Bayi
-
Manfaatkan Musik dan Lagu, Enervon Gold Bantu Penyintas Stroke Temukan Cara Baru Berkomunikasi
-
Gerakan Peduli Kanker Payudara, YKPI Ajak Perempuan Cintai Diri Lewat Hidup Sehat
-
Krisis Iklim Kian Mengancam Kesehatan Dunia: Ribuan Nyawa Melayang, Triliunan Dolar Hilang
-
Pertama di Indonesia: Terobosan Berbasis AI untuk Tingkatkan Akurasi Diagnosis Kanker Payudara
-
Jangan Abaikan! SADANIS: Kunci Selamatkan Diri dari Kanker Payudara yang Sering Terlewat
-
Langkah Krusial Buat Semua Perempuan, Gerakan Nasional Deteksi Dini Kanker Payudara Diluncurkan
-
Dukung Ibu Bekerja, Layanan Pengasuhan Modern Hadir dengan Sentuhan Teknologi