Suara.com - Seorang perempuan berusia 18 tahun di Utah menderita aquagenic urticaria atau yang dikenal sebagai alergi air.
Hal yang sulit dibayangkan jika seseorang alergi terhadap air. Perempuan bernama Alexandra Allen ini mengidap penyakit langka tersebut yang membuatnya tidak bisa terkena air.
Alexandra mengaku selalu merasa kulitnya gatal dan panas setiap kali terkena air.
"Saya merasa kulit saya seperti dilas, sangat panas dan ada rasa gatal yang terus-menerus seperti terbakar setiap kali terkena air," ujar Alexandra dikutip dari Women's Health.
Tak hanya ketika tekena air, kulit Alexandra pun akan bereaksi ketika terkena keringatnya sendiri. Jika hari begitu panas dan dia berkeringat, maka kulitnya akan terasa gatal seperti terbakar.
Bahkan rasa gatal dan panas itu berlangsung cukup lama dan sering ia rasakan setiap hari.
Beberapa kali Alexandra harus menahan rasa gatal dan panas di kulitnya ketika berhadapan dengan banyak orang. Ia berusaha untuk tetap menjaga penampilan dan sikapnya meski alerginya kumat.
Hal itu ia lakukan karena tak ingin terus-menerus menjelaskan kondisi medisnya kepada orang lain dan ia merasa aneh terhadap penyakit langkanya.
Alexandra mengatakan alergi kulitnya akan semakin buruk jika terkena air hangat atau panas. Karena itu, ia tak pernah berlama-lama untuk mandi, cuci muka, tangan dan kakinya. Ia mengaku setidaknya hanya mandi selama 2 menit setiap minggunya.
Baca Juga: Peneliti Ungkap Mandi Setiap Hari Justru Merusak Kekebalan Tubuh
Karena alergi kulitnya yang luar biasa itu pula Alexandra sampai membatasi jumlah asupan air minum hariannya. Ia berpikir terlalu banyak minum air juga bisa berdampak buruk pada tenggorokannya.
"Secara teknis, kerongkongan memiliki jenis kelenjar yang sama dengan kulit. Jadi ada kemungkinan tenggorokan memberi reaksi yang sama jika terlalu banyak minum. Meski aku mengalami dehidrasi, tapi aku tidak akan minum," jelasnya.
Meskipun kondisi kesehatan Alexandra yang super alergi air ini terdengar sangat aneh. Tetapi, ia bukan orang satu-satunya yang memiliki alergi terhadap air.
Pada 2011 silam, Annals of Dermatology juga mendokumentasikan seorang pria usia 19 tahun dan bocah 5 tahun menderita kondisi yang sama seperti Alexandra.
Berita Terkait
-
5 Sabun Mandi untuk Menyembuhkan Jerawat Punggung, Bikin Kulit Mulus
-
Mirai Human Washing Machine, Inovasi Mandi Otomatis dengan Harga Fantastis
-
2 Rekomendasi Lulur Mandi ala Amanda Zahra, Bikin Kulit Cerah dan Halus Bisa Dilakukan di Rumah!
-
5 Parfum Aroma Soapy yang Bikin Kamu Wangi Seperti Habis Mandi
-
5 Rekomendasi Sabun Mandi Ampuh Mencerahkan Kulit di Bawah Rp 50 Ribu
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa
-
Tak Melambat di Usia Lanjut, Rahasia The Siu Siu yang Tetap Aktif dan Bergerak