Suara.com - Sebanyak 23 koper milik jamaah haji Surabaya disita oleh panitia penyelenggara ibadah haji embarkasi Surabaya. Petugas menemukan ribuan bungkus rokok dari berbagai merk, obat kuat, jamu kewanitaan, obat perangsang seperti tisu magic hingga pil kontrasepsi milik jamaah haji kloter 6, 7 dan 8 asal Kabupaten Sumenep dan Bangkalan.
Kabar ini lantas membuat publik heboh. Pasalnya, barang-barang sitaan tersebut berkaitan dengan aktivitas seksual. Hal itu khususnya, tisu magic yang dipercaya banyak pria bisa membuat ereksi lebih tahan lama.
Namun, apakah penggunaan tisu magic aman untuk kesehatan organ intim pria?
Melansir dari The Star, produk ini sempat diklaim dapat meningkatkan kinerja seksual pria. Meski begitu, Kementerian Kesehatan menegaskan penggunaan tisu magic bisa mengurangi jumlah sperma dan infertilitas.
Hal tersebut karena tisu magic mengandung bahan kimia seperti benzocaine dan lidocaine yang biasa digunakan sebagai anestesi dalam operasi.
Bahan kimia ini bisa memberikan efek samping berbahaya, terutama bila digunakan di area intim pria. Pihaknya menemukan, bahan kimia dalam tisu magic ini bisa menghancurkan jaringan saraf, lendir dan membunuh sperma.
Melansir dari hellosehat.com, tisu magic juga mengandung alkohol. The Material Data Safety Sheet dari Live Strong telah menyatakan alkohol dalam tisu magic ini berada di peringkat teratas sebagai salah satu penyebab iritasi kulit.
Kandungan alkohol dalam tisu magic bisa menyebabkan kulit menjadi kering, mengelupas dan mengalami gangguan regenerasi kulit sehat.
Selain itu, tisu magic juga mengandung gliserin, alias alkohol gula. Kadar gliserin tinggi dalam pelumas seks bukan pilihan yang tepat.
Baca Juga: Organ Intim Pria Berbau, 5 Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya!
Gliserin dapat meningkatkan koloni jamur candida yang bisa meningkatkan risiko infeksi jamur vagina dan infeksi saluran kencing pada wanita yang rentan terhadap penyakit ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
Terkini
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya