Suara.com - Biasanya orang akan tertawa saat melihat atau mendengar hal-hal lucu, misalnya film komedi. Selain baik untuk suasana hati, ternyata tertawa juga memiliki manfaat lain untuk kesehatan.
Di antaranya adalah menurunkan tekanan darah, menghilangkan rasa sakit, mengatasi stres hingga meningkatkan kekebalan tubuh.
Namun, tertawa pun ada aturannya. Seorang wanita disebutkan tiba-tiba mengalami kejadian aneh setelah tertawa ketika berpegian dengan kereta api ke Guangzhou, China.
Dilansir dari timesofindia, beberapa laporan mengatakan peristiwa aneh ini terjadi di provinsi Guangdong, China. Dilaporkan, banyak penumpang memperhatikan seorang wanita tertawa tak terkendali selama beberapa menit.
Namun, setelah tertawa lebar, rahang wanita itu malah terkilir dan mulutnya terbuka lebar. Untungnya saat itu ada dokter yang segera menolongnya.
Dokter Luo Wansheng dari Liwan Hospital segera menolong wanita tersebut setelah mendengar siaran darurat di kereta.
"Saya bergegas dan mendapati penumpang tidak dapat berbicara dan menutup mulutnya. Dia ngiler, jadi awalnya saya mengira dia menderita stroke. Tapi saya kemudian memeriksa tekanan darahnya," katanya.
"Saya memperingatkannya bahwa saya bukan ahli, tetapi saya tahu bagaimana melakukan prosedur. Saya juga mengatakan kepadanya bahwa ada kemungkinan saya tidak akan bisa mengaturnya," katanya.
Ternyata sebelumnya, wanita itu pernah mengalami dislokasi rahang karena berulang kali muntah selama kehamilan.
Baca Juga: Rahang Bengkak Menahun, Dokter Temukan 526 Gigi dalam Gusi Bocah Ini
"Jika Anda pernah mengalami dislokasi rahang atau pergeseran rahang sebelumnya, tertawa, menguap atau bahkan membuka mulut terlalu lebar bisa menyebabkan hal itu terjadi lagi," tambah dokter.
Belum diketahui secara pasti bagaimana kondisi wanita tersebut kini.
Berita Terkait
-
Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
-
Namanya Ikut Terseret, Richard Lee Tanggapi Konten Hotman Paris yang Sindir Podcaster Jago Selingkuh
-
Catatan Akhir Tahun: Waspada Efek 'Involusi' China dan Banjir Barang Murah di Pasar ASEAN
-
Dominasi Dua Dekade Berakhir Mobil China Diprediksi Lampaui Penjualan Mobil Jepang di Tahun 2025
-
Anak Sering GTM? 7 Vitamin Penambah Nafsu Makan Terbaik Versi Dokter yang Wajib Dicoba!
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa
-
Tak Melambat di Usia Lanjut, Rahasia The Siu Siu yang Tetap Aktif dan Bergerak