Suara.com - Dear Ayah, Ini Cara Bonding dengan Anak Perempuan yang Beranjak Remaja
Membangun ikatan atau bonding dengan anak perempuan yang beranjak remaja bisa jadi masalah tersendiri bagi para ayah. Meski begitu, bukan berarti hal ini tidak bisa dilakukan.
Hal ini berhasil dipraktikkan penyanyi cilik Naura Ayu dan ayahnya Baldy Mulya Putra. Untuk anak gadis yang tengah beranjak remaja, Naura terbilang dengan dekat ayahnya, bahkan kerap bercerita apa yang tengah dirasakan.
Lalu, bagaimana cara Baldy mengatur hubungan baik dengan putrinya?
"Hal yang harus diperhatikan adalah kita harus mau meluangkan waktu sebisa mungkin hadir untuk anak. Kadang badan hadir tapi dia nggak fokus, mikirin ini itu, main handphone, itu sama aja bohong," ujar Baldy dalam acara 'Jumat Bersama Bapak' di Shopee 10.10 Brands Festival di Hotel Atlet, Sudirman, Jakarta Selatan, Jumat (4/9/2019).
Baldy mengatakan sebisa mungkin saat ia di rumah atau pulang kerja, ia sebisa mungkin meninggalkan semua pekerjaan kantor, untuk nanti dikerjakan saat semua orang rumah sudah terlelap. Saat di rumah katanya, saat yang tepat untuk quality time dan berbicara dengan anak-anaknya termasuk Naura.
"Di saat aku masuk pintu rumah aku berusaha ninggalin kerjaan aku di kantor. Aku ngobrol dan hadir buat mereka," tuturnya.
Zaman yang sudah tidak sama lagi seperti dulu, hadirnya teknologi mau tidak mau diikuti dan dipelajari Baldy agar ia bisa mengikuti perkembangan zaman. Mengingat anak-anaknya juga banyak melakukan aktivitas dengan gadget dengan media sosial khususnya.
"Anak-anak buka sosmed, belanja online, itu suatu pola asuh baru. Kalau mau beli barang, beli yang kamu butuhkan. Bijak memilih dan bijak berbelanja. Itu jadi bahan komunikasi kita juga," tuturnya.
Baca Juga: Ayah Juga Bisa Depresi Setelah Istri Melahirkan, Kenali Tanda-tandanya!
"Mereka belom bisa ngambil ATM, shiftingnya gak kayak kita dulu. Mereka nggak perlu itu. Tinggal cari referensi produk. Sering banget pulang kantor udah ada paket belanjaan. Enaknya mreka di jaman sekarang nggak perlu ke toko kalau belanja," sambungnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Indonesia di Ambang Krisis Dengue: Bisakah Zero Kematian Tercapai di 2030?
 - 
            
              Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!
 - 
            
              Dokter Ungkap Fakta Mengejutkan soal Infertilitas Pria dan Solusinya
 - 
            
              Mitos atau Fakta: Biopsi Bisa Bikin Kanker Payudara Menyebar? Ini Kata Ahli
 - 
            
              Stroke Mengintai, Kenali FAST yang Bisa Selamatkan Nyawa dalam 4,5 Jam!
 - 
            
              Dari Laboratorium ITB, Lahir Teknologi Inovatif untuk Menjaga Kelembapan dan Kesehatan Kulit Bayi
 - 
            
              Manfaatkan Musik dan Lagu, Enervon Gold Bantu Penyintas Stroke Temukan Cara Baru Berkomunikasi
 - 
            
              Gerakan Peduli Kanker Payudara, YKPI Ajak Perempuan Cintai Diri Lewat Hidup Sehat
 - 
            
              Krisis Iklim Kian Mengancam Kesehatan Dunia: Ribuan Nyawa Melayang, Triliunan Dolar Hilang
 - 
            
              Pertama di Indonesia: Terobosan Berbasis AI untuk Tingkatkan Akurasi Diagnosis Kanker Payudara