Suara.com - Kabar wabah Listeria di beberapa negara yang disebabkan oleh jamur enoki membuat Kementerian Pertanian mengambil kebijakan untuk memusnahkan jamur tersebut di dalam negeri.
Kepala Badan Ketahanan Pangan (BKP) Kementan Dr Ir. Agung Hendriadi, M.Eng, mengatakan jamur enoki yang dimusnahkan adalah jamur yang berasal dari Korea Selatan.
Produk ini diimpor dari Green Co Ltd, Korea Selatan, perusahaan yang sama yang disebut CDC sebagai penyebab wabah di Amerika. "Memerintahkan kepada importir untuk melakukan penarikan dan pemusnahan produk jamur enoki dari Green Co Ltd, Korea Selatan," ujarnya melalui rilis kepada Suara.com, Kamis (25/6/2020).
Dilansir dari Mayo Clinic, Listeria atau listeriosis merupakan infeksi oleh bakteri Listeria monocytogenes yang menyebabkan keracunan makanan.
Bakteria Listeria ini dapat hidup di tanah, air, debu, kotoran hewan dan zat lainnya. Sehingga tak hanya pada jamur enoki, bakteri Listeria bisa terdapat di makanan berikut:
- Sayuran mentah terkontaminasi oleh tanah atau kotoran ternak yang digunakan sebagai pupuk
- Daging hewan yang terkontaminasi listeria
- Susu yang tidak dipasteurisasi (melewati pemanasan tinggi) dan produk lain dibuat darinya
- Makanan olahan seperti daging deli (daging olahan yang biasanya dijual dalam bentuk lembaran) dan hot dog yang terkontaminasi setelah diproduksi
Cara melindungi diri dari Listeria, pastikan untuk mencuci tangan sampai bersih, jika perlu pakai air hangat dan sabun. Jangan lupa untuk cuci tangan lagi jika Anda mengolah daging atau unggas mentah.
Berikut beberapa langkah yang dapat diterapkan untuk melindungi diri dari bakteri atau penyakit Listeria, dirangkum dari WebMD:
1. Bersihkan semua permukaan dapur, talenan dan peralatan dengan air panas dan sabun setelah selesai memasak.
2. Gosok sayuran mentah di bawah air mengalir.
Baca Juga: Selain Kalori, 7 Informasi Ini Harus Anda Perhatikan pada Label Makanan
3. Masak daging, unggas dan telur hingga mencapai 160 derajat Celcius. Jauhkan daging dan unggas mentah dari makanan lain.
4. Gunakan hot dog dan daging deli dalam waktu seminggu setelah Anda membuka kemasan.
5. Cuci tangan Anda dengan sabun sebelum memegang melon utuh. Bersihkan dengan sikat di bawah air mengalir. Makan irisan segera. Buang segala sesuatu yang berada pada suhu kamar lebih dari 4 jam.
6. Jaga suhu di bawah 40 F di dalam kulkas , dan di bawah 0 F di dalam freezer.
Demikian langkah pencegahan yang bisa diambil terkait penyakit Listeria, Semoga membantu!
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa
-
Tak Melambat di Usia Lanjut, Rahasia The Siu Siu yang Tetap Aktif dan Bergerak