Suara.com - Indonesian Cancer Information and Support Center Association (CISC) terus mendorong peran serta Patient Navigator (PN) atau pendamping dalam mendukung pasien kanker payudara selama proses pengobatan.
Ketua Perhimpunan Dokter Spesialis Onkologi Radiasi Indonesia (PORI), Prof. Dr. dr. Soehartati A. Gondhowiardjo, Sp.Onk.Rad(K), mengatakan bahwa peran seorang patient navigator sangatlah sentral dalam memfasilitasi hubungan dengan pasien secara lingkungan.
Tak hanya itu, pendamping pasien juga berperan dalam memberikan informasi, memfasilitasi kebutuhan pelayanan kesehatan, memfasilitasi untuk membuat keputusan, memberikan dukungan psikologis, membantu untuk mencarikan bantuan, hingga identifikasi dan mengembangkan community support.
“Dengan dukungan patient navigator, diharapkan pasien dapat meningkatkan kesiapan emosional dan informasi terkait pengobatan. Sehingga pasien lebih percaya diri dan memiliki harapan dengan adanya dukungan sosial,” ujar Soehartarti dalam pernyataannya seperti rilis yang diterima Suara.com, Selasa (27/10/2020).
Sementara, Ketua Umum CISC, Aryanthi Baramuli Putri, menerangkan bahwa keberadaan pendamping sangat penting dalam mencapai misi untuk memastikan akses perawatan kanker yang layak dan tepat waktu bagi pasien kanker payudara.
“Karena pengaruh itu, CISC siap mengadakan pelatihan bagi peserta program Focus Group kanker payudara, untuk menjadi patient navigator atau pendamping, sehingga pasien kanker payudara dapat hidup lebih berkualitas, berarti dan bersemangat,” kata dia.
Dalam mendukung pengembangan patient navigator, saat ini CISC telah meluncurkan program pelatihan patient navigator secara virtual didukung Pfizer Indonesia untuk anggota yang berada di DKI Jakarta, Bengkulu, Sumatera Selatan, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, dan berbagai kota besar lainnya.
Dalam pelatihan ini nantinya akan diberikan sejumlah tips. Pertama, memahami dan berempati terhadap pasien serta menjadi pendengar yang aktif. Kedua, mengajak patient group agar dapat saling mendukung.
Lalu, ketiga, memotivasi dan membantu pasien dalam merencanakan pengobatan yang benar sesuai saran dokter. Keempat, memberi masukan perencanaan pembiayaan pengobatan seperti syarat dan administrasi BPJS.
Baca Juga: Menyehatkan, Konsumsi 4 Makanan Penurun Risiko Kanker Payudara
Kemudian, kelima, mendukung dan memberi masukan ke caregiver (keluarga) dalam membantu aktivitas sehari-hari pasien. Serta, keenam, memiliki kemampuan komunikasi yang baik seperti berkomunikasi dengan layanan kesehatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan