Suara.com - Penyakit epilepsi merupakan gangguan kesehatan yang ditandai dengan kejang yang tidak terduga. Umumnya orang yang memiliki riwayat penyakit tersebut mengalami lebih dari satu jenis kejang dan diikuti gejala seperti kebingungan, dan kehilangan kesadaran.
Penderita epilepsi juga mudah mengalami kekambuhan apabila tidak menerapkan gaya hidup sehat yang bertujuan untuk membantu sistem kekebalan tubuhnya.
Sebab itu, penting bagi penderita epilepsi untuk memenuhi nutrisi seimbang. Berikut nutrisi yang perlu diterapkan penderita epilepsi seperti dilansir Boldsky, Selasa (17/11/2020)'
Hilangkan Karbohidrat Sederhana
Karbohidrat sederhana di antaranya adalah gula, permen, minuman manis, sirup, dan makanan yang panggang. Cobalah untuk hindari makanan ini dari menu keseharian penderita epilepsi.
Mengonsumsi Makanan Sehat
Orang dengan epilepsi harus mengonsumsi makanan dari makanan alami, seperti buah-buahan, sayuran dan biji-bijian karena makanan tersebut diproses secara minimal dan mengandung dengan vitamin, mineral, dan antioksidan.
Konsumsi Lemak Sehat
Lemak sehat bisa kita temukan di minyak ikan, minyak zaitun, kacang-kacangan dan biji-bijian karena lemak dapat membantu menyerap nutrisi penting sehingga berperan pada berfungsinya sel.
Minum Banyak Air
Penderita epilepsi harus minum banyak air karena dapat membantu berkonsentrasi lebih baik dan membantu fungsi sel-sel tubuh dengan lebih baik.
Mengonsumsi Makanan Kaya Protein
Makanan kaya protein penting dikonsumsi, karena membantu sistem kekebalan tubuh. Anda bisa menemukan protein dalam beberapa makanan seperti daging, ikan, telur, kacang lentil, susu dan keju.
Hindari makanan berpengawet
Makanan olahan yang berbasis cepat saji banyak mengandung pengawet. Hindari makanan seperti mie instan, camilan keripik, dan minuman instan yang berbahaya.
Baca Juga: Bagus untuk Atasi Diare, Terapkan Pola Makan BRAT
Hindari junk food
Jika terlalu banyak mengonsumsi junk food, kandungan lemak trans dalam makanan tersebut dapat menghambat saraf otak. Dengan begitu, penderita epilepsi rentan mengalami kejang yang tidak dapat ditebak.
Konsumsi sumber serat
Sumber serat menjadi salah satu makanan yang mengandung tinggi antioksidan. Kandungan baik itu dapat menjaga kesehatan otak karena dapat mencegah radikal bebas. Perbanyak makan buah dan sayuran alami untuk mencegah kambuhnya epilepsi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya