Suara.com - Gerd atau refluks asam lambung menimbulkan rasa tidak nyaman dan sensasi ingin muntah. Kondisi itu terjadi karena asam lambung mengalir kembali (atau refluks) ke esofagus, saluran yang menghubungkan tenggorokan ke perut.
Kebanyakan orang mengalami gerd pada malam hari, seringkali setelah makan malam. Tetapi tak sedikit juga merasakan ketidaknyamanan akibat asam lambung saat pagi hari, terutama saat bangun tidur.
Penelitian dari Fakultas Kedokteran Universitas Arizona, Amerika Serikat, pada 2009, menemukan bahwa 48,7 persen peserta mengalami refluks asam dalam 20 menit pertama setelah bangun di pagi hari. Seluruh responden penelitian disebutkan memiliki riwayat gerd.
Gejala asam lambung yang paling umum adalah mulas. Gejala lainnya seperti rasa asam yang naik ke mulut atau tenggorokan, mual, nyeri dada, batuk kering, hingga makanan membutuhkan waktu lebih lama untuk ditelan disertai dengan perasaan makanan menempel di kerongkongan.
Gerd saat pagi hari bisa dihindari dengan cara sederhana. Dikutip dari Healthline, berikut yang bisa dilakukan untuk menghindari gerd saat bangun tidur.
- Tidur dengan tubuh Anda terangkat dari pinggang ke atas dengan meninggikan ujung tempat tidur setinggi 15 hingga 23 sentimeter.
- Berhenti makan 3 jam sebelum tidur.
- Jauhi makanan yang biasanya menyebabkan refluks asam, seperti kopi, coklat, bawang putih, bawang merah, dan mint.
Gerd pagi hari kemungkinan akan semakin berisiko terjadi jika mengalami obesitas, kebiasaan merokok, meminum alkohol, menderita hernia hiatus, juga sedang konsumsi obat yang melemahkan sfingter esofagus bagian bawah.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Teknologi Jadi Kunci: Ini Pendekatan Baru Cegah Stunting dan Optimalkan Tumbuh Kembang Anak
-
Gak Perlu Marah di Grup WA Lagi, Call Centre 127 Siap Tampung Keluhan Soal Program MBG
-
5 Pilihan Sampo untuk Dermatitis Seboroik, Mengatasi Gatal dan Kulit Kepala Sensitif
-
Alasan Penting Dokter Bukan Cuma Perlu Belajar Pengobatan, Tapi Juga 'Seni' Medis
-
Dokter Kandungan Akui Rahim Copot Nyata Bisa Terjadi, Bisakah Disambungkan Kembali?
-
Klinik Safe Space, Dukungan Baru untuk Kesehatan Fisik dan Mental Perempuan Pekerja
-
Mengubah Cara Pandang Masyarakat Terhadap Spa Leisure: Inisiatif Baru dari Deep Spa Group
-
Terobosan Baru Lawan Kebutaan Akibat Diabetes: Tele-Oftalmologi dan AI Jadi Kunci Skrining
-
5 Buah Tinggi Alkali yang Aman Dikonsumsi Penderita GERD, Bisa Mengatasi Heartburn
-
Borobudur Marathon Jadi Agenda Lari Akhir 2025