Suara.com - Spanyol melaporkan kenaikan kasus baru COVID-19 tertinggi sejak pandemi dimulai pada Maret tahun lalu.
Dilansir ANTARA, Kementerian Kesehatan Spanyol pada Kamis (21/1) mengonfirmasi 44.357 kasus baru COVID-19 dalam sehari.
Lonjakan satu hari itu menambah kasus COVID-19 di Spanyol menjadi 2.456.675 kasus. Sementara korban meninggal akibat COVID-19 bertambah 404 sehingga total angka kematian menjadi 55.041.
Insiden kasus COVID-19 selama 14 hari terakhir naik menjadi 795 kasus per 100.000 orang -- lebih dari tiga kali lipat jumlah 250 kasus, yang dianggap risiko ekstrem oleh Kementerian Kesehatan.
Di sejumlah Komunitas Otonom, insiden kasus COVID-19 bahkan lebih tinggi, yakni 1.467,5 kasus per 100.000 orang di komunitas Extremadura barat daya, dan 1.286,9 serta 1.166,1 kasus per 100.000 orang di masing-masing komunitas tenggara Murcia dan Valencia.
Sementara itu, situs worldometers.info mencatat 645.197 kasus baru Covid-19 yang dilaporkan secara global selama 24 jam kemarin.
Penambahan kasus baru itu masih didominasi Amerika Serikat yang melaporkan 180.111 infeksi dalam satu hari. Sedangkan negara lain, rata-rata laporan kasus harian di bawah 60 ribu.
Akumulasi kasus positif Covid-19 di seluruh dunia hingga saat ini telah mencapai 98.038.744 infeksi tersebar di 220 negara.
Orang yang dinyatakan sembuh telah sebanyak 70.440.736, sedangkan yang meninggal setelah terinfeksi ada 2.097.936 jiwa.
Baca Juga: Dr Fauci Sebut Kasus COVID-19 di Amerika Serikat Beranjak Stabil
Sampai Jumat (22/1) pukul 08.45 WIB, kasus aktif covid-19 diseluruh dunia masih tercatat 25.500.072 orang.
Baik dari total kasus positif, hingga angka kematian, kesembuhan, juga kasus aktif, seluruhnya paling banyak dilaporkan Amerika Serikat. Negara itu pertama kali melaporkan kasus pertama Covid-19 pada 20 Januari 2020.
Berita Terkait
-
Hansi Flick Kecewa Barcelona Gagal Maksimalkan Peluang Emas Menghadapi Tekanan Real Sociedad
-
Klasemen La Liga Spanyol Pekan 20: Barcelona Kalah dari 10 Pemain, Real Madrid Pangkas Jarak
-
9 Kemenangan Beruntun Barcelona Pupus di Tangan Real Sociedad
-
Siapa Albacete? Klub Kasta Rendahan Bikin Malu Real Madrid di Copa del Rey
-
Hasil Copa del Rey: Real Madrid Tersingkir Dramatis Usai Kalah Tipis 2-3 dari Klub Albacete
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Rahasia Energi "Anti-Loyo" Anak Aktif: Lebih dari Sekadar Susu, Ini Soal Nutrisi yang Tepat!
-
Sinergi Medis Indonesia - India: Langkah Besar Kurangi Ketergantungan Berobat ke Luar Negeri
-
Maia Estianty Gaungkan Ageing Gracefully, Ajak Dewasa Aktif Waspada Bahaya Cacar Api
-
Kolesterol Tinggi, Risiko Diam-Diam yang Bisa Berujung Stroke dan Serangan Jantung
-
Telapak Kaki Datar pada Anak, Normal atau Perlu Diperiksa?
-
4 Rekomendasi Minuman Diabetes untuk Konsumsi Harian, Mana yang Lebih Aman?
-
Apa Itu Food Genomics, Diet Berbasis DNA yang Lagi Tren
-
Bosan Liburan Gitu-Gitu Aja? Yuk, Ajak Si Kecil Jadi Peracik Teh Cilik!
-
Menkes Tegaskan Kusta Bukan Kutukan: Sulit Menular, Bisa Sembuh, Fatalitas Hampir Nol
-
Kabar Gembira! Kusta Akan Diskrining Gratis Bareng Cek Kesehatan Nasional, Ini Rencananya