Suara.com - Perempuan bernama Luciana Rebello, belakangan menyita perhatian warganet dengan unggahannya yang viral dan begitu menyentuh.
Ia baru saja didiagnosis kanker serviks yang disebabkan oleh HPV (human papillomavirus).
Sebelum memulai kemoterapi, perempuan asal Brasil itu memutuskan untuk mencukur habis rambutnya. Lagipula, kata dia, cepat atau lambat rambutnya akan rontok.
Dalam Facebook dan Instagramnya, Luciana pun membagikan video saat ibunya membantunya untuk membotakan rambut pirangnya tersebut.
Namun, tiba-tiba saja, sudah lewat setengah jalan, sesuatu yang mengejutkan dilakukan oleh sang ibu.
Ia tiba-tiba saja meletakkan pencukur tersebut ke kepalanya dan mulai ikut menghabisi seluruh rambutnya seperti sang putri. Sontak saja perempuan berusia 31 tahun tersebut bertanya, apa yang dilakukan oleh sang ibu.
Luciana begitu terkejut dan sangat tersentuh dengan apa yang dilakukan ibunya. Ia pun tak kuasa membendung air matanya dan mulai menangis.
"Cinta seorang ibu," tulisnya pada video yang begitu mengharukan ini. Tentu saja, video tersebut pun turut menyentuh hati jutaan warganet, hingga dengan cepat menyebar, tidak hanya di Facebook, Instagram, tetapi juga di Twitter.
"Saya menangis saat melihat ini, ini adalah cinta tanpa syarat untuk anak Anda," tulis seorang warganet.
Baca Juga: Hari Kanker Sedunia, Ini Hal yang Harus Diketahui Sebelum Donasikan Rambut
Seorang yang lain ingat melakukan hal yang sama untuk ayahnya.
"Ini membawa saya mengingat kembali momen-momen yang menyentuh. Itu sulit, tetapi juga begitu melegakan. Mencukur kepala saya sebagai dukungan. Terima kasih telah berbagi," kata orang tersebut.
Luciana ingin videonya ini mendorong orang lain yang menderita kanker tetap semangat dan membuat banyak perempuan sadar akan bahaya HPV.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Tak Perlu ke Luar Negeri, Indonesia Punya Layanan Bedah Robotik Bertaraf Internasional
-
Hari Gizi Nasional: Mengingat Kembali Fondasi Kecil untuk Masa Depan Anak
-
Cara Kerja Gas Tawa (Nitrous Oxide) yang Ada Pada Whip Pink
-
Ibu Tenang, ASI Lancar: Kunci Menyusui Nyaman Sejak Hari Pertama
-
Kisah Desa Cibatok 1 Turunkan Stunting hingga 2,46%, Ibu Kurang Energi Bisa Lahirkan Bayi Normal
-
Waspada Penurunan Kognitif! Kenali Neumentix, 'Nootropik Alami' yang Dukung Memori Anda
-
Lompatan Layanan Kanker, Radioterapi Presisi Terbaru Hadir di Asia Tenggara
-
Fokus Turunkan Stunting, PERSAGI Dorong Edukasi Anak Sekolah tentang Pola Makan Bergizi
-
Bukan Mistis, Ini Rahasia di Balik Kejang Epilepsi: Gangguan Listrik Otak yang Sering Terabaikan
-
Ramadan dan Tubuh yang Beradaptasi: Mengapa Keluhan Kesehatan Selalu Datang di Awal Puasa?