Suara.com - Buah dan sayuran kaya nutrisi, vitamin, mineral, dan antioksidan yang baik untuk menjaga kesehatan sekaligus meningkatkan kekebalan tubuh.
Di sisi lain, sakit COVID-19 dapat memengaruhi sistem pencernaan yang dapat merusak jaringan dan pembengkakan pada perut.
Maka dari itu, sayur dan buah segar mampu menyerap lewat sistem pencernaan dan memberi efek penyembuhan sekaligus menenangkan. Berikut ini merupakan lima jus yang baik untuk meningkatkan kekebalan tubuh yang dilansir dari Times of India.
Jus tomat mint
Jus tomat mint dipercaya dapat membantu mengatur pencernaan. Kaya antioksidan, jus ini hanya membutuhkan 4 tomat dan 8-10 daun mint. Jika perlu, tambahkan garam, lemon, dan lada putih atau lada hitam.
Jus wortel, bit, amla, dan jahe
Wortel dan bit dapat membantu detoksifikasi tubuh, sekaligus mendukung kesehatan hati. Selain itu, buah amla yang memiliki vitamin C juga baik untuk meningkatkan tubuh. Untuk membuat jus ini, Anda bisa campurkan 2 wortel cincang, 1 buah bit, 2 buah amla, dan jahe ukuran 1 inci. Biar rasanya makin enak, Anda juga bisa tambahkan buah lemon.
Jeruk nipis, nanas, dan apel hijau
Jeruk nipis memiliki manfaat yang baik untuk meningkatkan kekebalan tubuh, sekaligus menjauhkan dari risiko kanker. Tidak hanya itu, nanas juga baik menurunkan tekanan darah dan membantu kesehatan mental.
Baca Juga: 4 Minuman Sehat yang Cocok untuk Naikkan Sistem Kekebalan Tubuh
Terakhir, apel juga baik untuk mengatasi sembelit dan menurunkan kolestrol. Untuk membuat campuran jus ini, siapkan dua buah jeruk nipis, 250 gram nanas, dan satu buah apel hijau cincang. Campurkan buah ini sehingga jus siap untuk diminum.
Timun, bayam, seledri, jahe dan lemon
Jika mencampurkan bahan ini ke dalam jus, ini dapat mendukung kesehatan Anda. Seperti mengurangi peradangan dan meningkatkan pencernaan Anda. Untuk membuat jus ini, siapkan dua timun kupas, 100 gram daun bayam, 4 batang seledri, dan jahe berukuran 1 inci. Jika perlu Anda bisa tambahkan lemon agar rasanya lebih enak.
Kiwi, stroberi, dan jeruk
Jus ini kaya akan antioksidan yang bagus untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Tidak hanya itu, jus ini juga membantu mengelola tingkat tekanan darah dan membantu mencegah penyakit lebih lanjut. Untuk membuat jus ini, siapkan 1 buah stroberi, 2 kiwi kupas dan 1 jeruk kupas, setengah cangkir air, dan 1 sendok teh madu. Haluskan bahan ini sampai jus siap diminum.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli