Suara.com - Tanggal 21 Juni setiap tahunannya diperingati sebagai Hari Yoga Internasional atau International Day of Yoga, yang bertujuan untuk mengampanyekan olahraga yang menyatukan antara gerakan tubuh dan pikiran.
Hari Yoga Internasional 2021 di Indonesia diperingati dengan menggelar kegiatan Yoga For Immunity & Wellbeing pada Sabtu, 19 Juni 2021 pagi, yang merupakan kerjasama Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan Kedutaan Besar India.
Meskipun digelar secara secara daring, Plt Dirjen Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan (Kemenkes), drg. Kartini Rustandi, meyakini jika yoga bisa menyehatkan fisik dan mental, yang hasilnya bantu menangkal Covid-19.
“Yoga yang menyatukan aktivitas fisik dan meditasi juga teknik peregangan, pernapasan, keseimbangan, dan olah tubuh untuk mencapai keselarasan dan harmoni antara emosi, jiwa, mental, spiritualitas, dan tubuh kita, telah banyak terbukti membantu masyarakat, pasien dan penyintas Covid-19, baik dari sisi kesehatan fisik dan mental,” ujar Kartini dalam keterangannya yang diterima suara.com, Sabtu (19/6/2021).
Di saat bersamaan Duta Besar India untuk Indonesia Manoj Kumar Bharti menyampaikan bahwa yoga saat ini sudah menjadi milik masyarakat dunia. Mengendalikan fisik dan pikiran lewat yoga, menurut Manoj, juga bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
“Kombinasi body dan mind ini tentunya dapat membantu meningkat sistem kekebalan tubuh dan kesehatan secara menyeluruh sehingga kita bisa memperoleh kualitas hidup yang lebih baik,” imbuh Manoj.
Manoj berharap sesi Yoga for Immunity and Wellbeing pagi ini dapat membantu masyarakat Indonesia menjadi lebih sehat di masa pandemi ini.
Hadir pula Sadhguru, Founder of Isha Foundation selaku pencipta gerakan yoga, yang mengatakan jika yoga punya beberapa tingkat gerakan. Dari mulai yang sederhana hingga gerakan kompleks yang dilengkapi latihan pernapasan dan meditasi.
"Kata yoga secara harfiah berarti kesatuan yang artinya kita secara sadar melenyapkan batas-batas individual kita sehingga dapat membangun tubuh yang tangguh dan pikiran yang seimbang dan bersemangat secara mental,” timpal Sadhguru.
Baca Juga: Kakek 90 Tahun Ini Sembuh dari Covid-19, Kuncinya Rajin Yoga!
Adapun yoga bersama secara daring ini, dilaksanakan dan di dalamnya terdiri dari 3 gerakan. Pertama Yoga Namaskar, untuk kesehatan tulang belakang. Kedua Sashtang, serangkaian gerakan sederhana untuk meningkatkan tingkat oksigen dalam darah. Dan ketiga, Simha Kriya, latihan sederhana untuk meningkatkan kekebalan dan menguatkan sistem pernapasan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa
-
Tak Melambat di Usia Lanjut, Rahasia The Siu Siu yang Tetap Aktif dan Bergerak