Suara.com - Kesimpangsiuran mengenai informasi sekolah dibuka dan Pembelajaran Tatap Muka di Juli 2021 ini membuat bingung semua pihak. Bahkan, saat ini ada kecenderungan publik tidak mendukung rencana Pembelajaran Tatap Muka di Juli 2021 karena meningkatnya kasus positif di Indonesia yang semakin parah tiap harinya.
“Dari hasil survei yang KedaiKOPI lakukan, sebanyak 59 persen tidak mendukung rencana ini, dan hanya 41 persen yang mendukung rencana ini” Kunto Adi Wibowo, Ph.D., Direktur Eksekutif Lembaga Survei KedaiKOPI, dalam sebuah webinar baru-baru ini.
Menanggapi hal itu, dr. Daeng M Faqih, Ketua PB Ikatan Dokter Indonesia (IDI) mengatakan bahwa secara prinisp masih belum merekomendasikan sekolah untuk dibuka.
"Secara prinsip kita ingin tidak mendorong aktivitas berisiko pada anak-anak," kata Daeng.
Ia melanjutkan, bahwa jika sekolah akan dibuka, ada sejumlah syarat yang mesti dpenuhi sebelum pembelajaran tatap muka dimulai.
"Sekolah tatap muka dibolehkan kalau tenaga pendidik sudah divaksin, itu kami setuju itu. Kemudian yang kami usulkan peserta didik juga divaksin," kata Daeng.
Ia mengatakan bahwa pihaknya juga telah mendorong pemerintah untuk mengizinkan vaksinasi Covid-19 untuk anak.
"Kemudian, protokol kesehatan perilaku harus kita pastikan di sekolah, oleh karena itu, anak didik usia berapa yang paham dan bisa berkomitmen perilaku kesehatan," ujar Daeng.
Terakhir, ia menyampaikan bahwa harus ada komitmen dari penyelenggara sekolah untuk mengkondisikan lingkungan sekolah tetap steril.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah IDI Mengirim Pesan Berantai Covid-19 Hanya Sandiwara?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar