Suara.com - Kementarian Kesehatan Republik Indonesia menargetkan untuk mencapai 90 persen dari 208 juta warga sudah disuntik vaksin Covid-19 dosis pertama pada Desember 2021.
Angka 208 juta sendiri merupakan target vaksinasi Covid-19, sekaligus target tercapainya 70 persen kekebalan kelompok atau herd immunity di Indonesia.
Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, dr. Siti Nadia Tarmizi mengatakan, target vaksinasi Covid-19 dosis pertama sangat bergantung pada jarak pemberian vaksin dosis kedua.
Ia mencontohkan periode pemberian dosis pertama dan kedua untuk vaksin AstraZeneca, harus berjarak 12 minggu atau 2 hingga 3 bulan setelah dosis pertama diberikan.
"Bahkan di bulan Desember di schedule kita, saat ini masih menerima kedatangan beberapa vaksin, yang artinya mereka akan mendapatkan dosis kedua di 2022," tutur Nadia saat berbincang dengan suara.com beberapa waktu lalu.
"Nah, artinya setidaknya target kita 90 persen orang mendapatkan vaksinasi dosis pertama sampai dengan akhir 2021, dari 208 juta target penerima vaksin Covid-19," sambung Nadia.
Sementera itu, mengutip data Kemenkes per 22 Juli 2021 pukul 12.00 WIB sudah ada 43 juta atau 20 persen warga Indonesia yang mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 dosis pertama. Sedangkan warga yang sudah mendapatkan dosis kedua sebanyak 16,8 juta atau 8,1 persen dari 208 juta target vaksinasi.
Dari total target, ada 5 kelompok yang bisa menerima vaksin Covid-19 di Indonesia, di antaranya tenaga kesehatan (nakes), petugas publik, lanjut usia (lansia), masyarakat umum rentan, dan remaja usia 12 hingga 17 tahun.
Baca Juga: 119 Napi dan 7 Pegawai Lapas Tanjung Pandan Positif Covid-19, Begini Kondisinya
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Telapak Kaki Datar pada Anak, Normal atau Perlu Diperiksa?
-
4 Rekomendasi Minuman Diabetes untuk Konsumsi Harian, Mana yang Lebih Aman?
-
Apa Itu Food Genomics, Diet Berbasis DNA yang Lagi Tren
-
Bosan Liburan Gitu-Gitu Aja? Yuk, Ajak Si Kecil Jadi Peracik Teh Cilik!
-
Menkes Tegaskan Kusta Bukan Kutukan: Sulit Menular, Bisa Sembuh, Fatalitas Hampir Nol
-
Kabar Gembira! Kusta Akan Diskrining Gratis Bareng Cek Kesehatan Nasional, Ini Rencananya
-
Era Baru Dunia Medis: Operasi Jarak Jauh Kini Bukan Lagi Sekadar Imajinasi
-
Angka Kematian Bayi Masih Tinggi, Menkes Dorong Program MMS bagi Ibu Hamil
-
Gaya Hidup Sedentari Tingkatkan Risiko Gangguan Muskuloskeletal, Fisioterapi Jadi Kunci Pencegahan
-
Hati-hati saat Banjir! Jangan Biarkan 6 Penyakit Ini Menyerang Keluarga Anda