Suara.com - Masyarakat perlu tahu protokol kesehatan untuk penonton Pekan Olahraga Nasional atau PON XX Papua 2021 yang siap dihelat pada 2 hingga 15 Oktober 2021 mendatang.
Diungkap Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satgas Penanganan Covid-19 Sonny Harry B Harmadi, syarat utama menjadi penonton PON XX Papua 2021 sudah mendapatkan suntikan vaksinasi Covid-19 lengkap alias dua dosis.
"Penonton diminta sudah vaksin 2 kali, dibuktikan dengan sertifikat vaksin," ujar Sonny dalam acara diskusi BNPB, Sabtu (25/9/2021).
Sertifikat vaksin ini bisa dilihat dan diakses melalui aplikasi Pedulilindungi, baik untuk masuk ke lokasi pertandingan ataupun status kesehatan penonton.
Selain itu, penonton wajib melakukan tes antigen Covid-19, yang biayanya ditanggung oleh pemerintah dan tidak menggunakan uang pribadi.
Tidak hanya itu, wajib juga menggunakan masker yang disetujui, misalnya masker medis dan masker dua lapis.
Catatan lainnya, penonton hanya bisa duduk di tribun zona dua dan zona tiga, yakni area luar stadion. Selebihnya tribun zona satu hanya bisa diakses oleh atlet, wasit, dan tim PON XX Papua 2021.
"Di papua kita berupaya memitigasi, intinya mendorong protokol kesehatan pencegahan Covid-19 pembatasan interaksi dan pihak yang terlibat," pungkas Sonny.
Baca Juga: 89 Atlet Sepatu Roda dari 16 Provinsi Siap Bersaing di PON Papua
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar