Suara.com - Bukan hanya orang dewasa, balita yang masih dalam masa pertumbuhan juga perlu dibatasi asupan gula hariannya. Berdasarkan anjuran Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), batas maksimal konsumsi gula harian setiap orang cukup 10 persen dari total kebutuhan kalori.
"Contoh, anak usia 2 tahun beratnya 12 kilo. Berarti kebutuhan kalorinya 1.200 kilo kalori per hari. Berapa banyak gula yang diperbolehkan, kurang dari 10 persen berarti 120 kkal. Kalau 1 gram gula mengandung 4 kilo kalori, maka anak boleh mengonsumsi maksimal 30 gram," jelas dokter spesialis anak dr. Meta Hanindita, Sp.A., saat siaran langsung Instagram bersama aktris Tasya Kamila, Rabu (20/10/2021).
Selain jumlahnya, orangtua juga perlu mengetahui kalau asupan gula yang masuk ke tubuh anak bukan hanya pemanis yang terlihat secara wujud. Seperti tambahan gula pasir atau pun madu.
Tapi dari berbagai jenis makanan lain, rata-rata telah mengandung gula tambahan. Misalnya, kecap, permen, susu, hingga biskuit camilan anak. Sehingga jika anak sudah mengonsumsi jenis makanan tersebut, sebaiknya dibatasi jumlahnya karena berisiko timbulkan masalah kesehatan.
"Ada risiko karies gigi yang mana kita tahu bahwa bukan hanya bisa terjadi pada anak kecil, walaupun lebih rentan pada anak kecil, tapi orang dewasa pun dapat terkena. Selain itu juga kita perlu tahu bahwa makanan apapun yang mengandung gula tinggi, seperti permen, kemudian minuman manis, itu tidak mengandung manfaat nutrisi yang dibutuhkan oleh anak," paparnya.
Terkait risiko sugar rush atau anak jadi bertingkah hiperaktif pasca konsumsi gula, dokter Meta menekankan hal tersebut salah.
"Tidak ada jurnal ilmiah yang mengatakan konsumsi gula berlebih dapat mengakibatkan sugar rush atau hiperaktif. Tapi bukan berarti enggak apa-apa konsumsi gula, semua tetap ada porsinya masing-masing," ucapnya.
Jika konsumsi makanan atau minuman yang mengandung gula hanya sebagai rekreasional atau sesekali dalam satu minggu, menurut dokter Meta masih diperbolehkan. Akan tetapi, bisa menjadi berbahaya jika sifatnya jadi menggantikan atau anak enggan konsumsi makanan lain yang nutrisinya sangat dibutuhkan selama masa pertumbuhan.
Baca Juga: Lansia Dibatasi, Anak Balita Belum Boleh Naik KRL
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Tak Perlu ke Luar Negeri, Indonesia Punya Layanan Bedah Robotik Bertaraf Internasional
-
Hari Gizi Nasional: Mengingat Kembali Fondasi Kecil untuk Masa Depan Anak
-
Cara Kerja Gas Tawa (Nitrous Oxide) yang Ada Pada Whip Pink
-
Ibu Tenang, ASI Lancar: Kunci Menyusui Nyaman Sejak Hari Pertama
-
Kisah Desa Cibatok 1 Turunkan Stunting hingga 2,46%, Ibu Kurang Energi Bisa Lahirkan Bayi Normal
-
Waspada Penurunan Kognitif! Kenali Neumentix, 'Nootropik Alami' yang Dukung Memori Anda
-
Lompatan Layanan Kanker, Radioterapi Presisi Terbaru Hadir di Asia Tenggara
-
Fokus Turunkan Stunting, PERSAGI Dorong Edukasi Anak Sekolah tentang Pola Makan Bergizi
-
Bukan Mistis, Ini Rahasia di Balik Kejang Epilepsi: Gangguan Listrik Otak yang Sering Terabaikan
-
Ramadan dan Tubuh yang Beradaptasi: Mengapa Keluhan Kesehatan Selalu Datang di Awal Puasa?