Suara.com - Virus corona Covid-19 adalah penyakit pernapasan yang bisa menyebabkan gejala ringan hingga sedang. Dalam kasus tertentu, virus corona Covid-19 bisa menyebabkan infeksi parah yang membutuhkan rawat inap hingga kematian.
Sejauh ini, virus corona Covid-19 dan variannya berdampak pada sistem pernapasan bagian atas yang bisa menyebabkan gejala berupa gatal, sakit tenggorokan dan batuk.
Menurut penelitian The Lancet, batuk kering salah satu gejala paling umum virus corona Covid-19. Sekitar 60 hingga 70 persen pasien virus corona bergejala mengalami batuk kering.
Batuk akibat virus corona Covid-19 ini pasti tidak nyaman dan cukup mengganggu aktivitas. Dr Satish KS, Konsultan Senior Dokter Dada, Rumah Sakit Fortis, Cunningham Jalan, mengatakan Batuk adalah mekanisme tubuh untuk membersihkan saluran pernapasan dari iritasi yang tidak diinginkan.
Dilansir dari Times of India, batuk merupakan tindakan defensif alami tubuh untuk mengusir iritasi seperti lendir, serbuk sari, asap atau alergen.
Untungnya, ada berbagai cara untuk mengobatinya, baik secara medis maupun alami. Batuk kering terus-menerus bisa diobati dengan cara yang sama seperti virus flu lainnya.
Dengan obat kumur, seseorang dapat menemukan kelegaan dan meringankan gejala pernapasan lainnya menggunakan obat anti alergi yang diresepkan oleh dokter.
Tetap terhidrasi dan meningkatkan kekebalan seseorang dengan bantuan makanan bergizi dan suplemen adalah beberapa cara alami untuk membantu mengobati batuk.
Pada beberapa kasus yang parah, dokter merekomendasikan obat-obatan seperti inhaler/pelega tenggorokan dekongestan sesuai resep.
Baca Juga: Mulai dari Sakit Kepala Hingga Stroke, Begini Cara Virus Corona Mempengaruhi Otak Manusia
Anda juga perlu tahu bahwa antibiotik tidak memiliki efek apapun pada infeksi virus corona Covid-19. Selain itu, Dr Satish juga tidak menganjurkan penggunaan antibiotik secara rutin guna mengobati virus corona Covid-19.
Anda bisa dikatakan menggunakan antibiotik berlebihan, bila meminumnya di kala tidak diperlukan. Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), sepertiga hingga setengah penggunaan antibiotik pada manusia tidak diperlukan atau tidak tepat.
Minum antibiotik berlebihan sangat tidak dianjurkan oleh dokter. Karena, hal ini bisa menimbulkan resistensi antibiotik pada bakteri.
Bakteri akan menjadi tak terkalahkan untuk pengobatan akibat konsumsi antibiotik berlebihan. Selain itu, antibiotik dapat memicu beberapa efek samping termasuk pusing, muntah, infeksi jamur dan reaksi alergi, kesulitan bernapas dan banyak lagi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
- 3 Alasan Presiden Como Mirwan Suwarso Pantas Jadi Ketum PSSI yang Baru
- 5 Sepatu Nineten Terbaik untuk Lari, Harga Terjangkau Mulai Rp300 Ribu
Pilihan
-
4 Fakta Radiasi Cs-137 PT PMT Cikande: Pemilik Diduga WNA Kabur ke Luar Negeri?
-
Harga Emas Melonjak! Antam Tembus Level Rp 2.622.000 di Pegadaian, UBS Ikut Naik
-
Purbaya Mau Turunkan Tarif PPN, Tapi Dengan Syarat Ini
-
Isu HRD Ramai-ramai Blacklist Lulusan SMAN 1 Cimarga Imbas Kasus Viral Siswa Merokok
-
Sah! Garuda Indonesia Tunjuk eks Petinggi Singapore Airlines jadi Direktur Keuangan
Terkini
-
RS Swasta Gelar Pameran Kesehatan Nasional, Ajak Publik Hidup Lebih Sehat dan Peduli Diri
-
Lawan Kanker: Tenaga Biomedis RI Digenjot Kuasai Teknologi Pencitraan Medis!
-
Lebih dari Sekadar Lari: Half Marathon dengan Pemandangan Ikonik Jakarta
-
Cuaca Panas Bikin Kulit Gatal dan Ruam Merah? Itu Tanda Alergi, Ini Obat yang Tepat
-
Peer Parenting: Rahasia Ibu Modern Membangun Generasi Luar Biasa
-
Rahmad Setiabudi Jadi Pelari Indonesia Tercepat di Chicago Marathon 2025
-
Kenapa Anak Muda Sekarang Banyak Terserang Vertigo? Ini Kata Dokter
-
Tips Edukasi Kesehatan Reproduksi dan Menstruasi untuk Remaja Sehat dan Percaya Diri
-
Lagi Stres Kok Jadi Makan Berlebihan? Ini Penjelasan Psikolog Klinis
-
Otak Ternyata Bisa Meniru Emosi Orang, Hati-hati Anxiety Bisa Menular