Suara.com - Ibunda Eros Sheila On 7, Titin Hastuti meninggal dunia pada Selasa (26/4/2022) pagi. Adam Muhammad Subarkah, bassist Sheila On 7 mengatakan ibunda Eros memang sudah lama sakit dan menderita stroke bertahun-tahun.
"Penyebabnya sakit, sudah lama, terakhir kena stroke sudah bertahun-tahun. Memang kondisinya hanya di rumah," kata Adam saat dihubungi wartawan, Selasa (26/4/2022).
Selama ini, Adam mengatakan ibunda Eros hanya berdiam diri di rumah karena sakit. Ibunda Eros diketahui meninggal dunia di usia 62 tahun.
Beberapa orang mungkin bertanya-tanya stroke sebagai salah satu penyakit serius ini bisa menurun secara genetik atau tidak.
Stroke merupakan kondisi terjadinya gangguan pada sistem peredaran darah pada otak minimal selama 24 jam.
Gangguan pembuluh darah tersebut bisa berupa kekurangan aliran darah ke otak atau pecahnya pembuliuh darah otak sehingga menimbulkan perdarahan pada otak.
Stroke bukanlah penyakit keturunan. Tapi dilansir dari Alodokter, beberapa faktor risiko bisa menyebabkan terjadinya gangguan aliran darah pada otak yang bisa diturunkan.
Adapun faktor risiko utama dari stroke adalah penyakit tekanan darah tinggi, riwayat penyakit kencing manis, dan riwayat penyakit gangguan pengaturan lemak.
Bila ada anggota keluarga yang memiliki salah satu atau dua riwayat penyakit tersebut, maka Anda harus perhatikan kondisi kesehatan Anda. Pastikan Anda sedang atau berisiko mengalami kondisi tersebut atau tidak.
Baca Juga: 4 Manfaat Buah Merah Papua bagi Kesehatan, Salah Satunya Cegah Hepatitis B
Bila Anda sedang menderita penyakit tersebut, segera konsultasi dengan dokter agar mendapatkan pengobatan yang tepat. Langkah ini bisa membantu mencegah terjadinya stroke.
Di samping itu, Anda juga bisa menjalani pola hidup sehat, dari segi makanan dan gaya hidup sehari-hari.
- Perbanyak konsumsi sayur dan buah
- Perbanyak minum air putih
- Kurangi makanan tinggi lemak, garam dan gula
- Hindari minuman tinggi gula
- Olahraga teratur 3-4 kali per minggu
- Istirahat cukup
- Hindari stres berlebihan
- Pemeriksaan rutin pada kondisi tubuh
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka
-
Terobosan Baru Atasi Kebutaan: Obat Faricimab Kurangi Suntikan Mata Hingga 75%!
-
5 Pilihan Obat Batu Ginjal Berbahan Herbal, Aman untuk Kesehatan Ginjal dan Ampuh
-
Catat Prestasi, Tiga Tahun Beruntun REJURAN Indonesia Jadi Top Global Distributor
-
Mengenal UKA, Solusi Canggih Atasi Nyeri Lutut dengan Luka Minimal
-
Indonesia di Ambang Krisis Dengue: Bisakah Zero Kematian Tercapai di 2030?
-
Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!
-
Dokter Ungkap Fakta Mengejutkan soal Infertilitas Pria dan Solusinya
-
Mitos atau Fakta: Biopsi Bisa Bikin Kanker Payudara Menyebar? Ini Kata Ahli