Suara.com - Calon Presiden nomor urut 1, Anies Rasyid Baswedan benar-benar memukau dalam debat pertama calon presiden tadi malam.
"Masyaallah tabarakallah, luar biasa," komentar Anggota Deputi Relawan dan Partisipasi Publik Timnas AMIN, Tarmidzi Yusuf melihat penampilan Anies Rasyid Baswedan dalam debat tadi malam.
Menurutnya, Anies Bawedan bener-benar memahami taktik Ralf Rangnick dan Juergen Klopp. Gegenpressing.
Gegenpressing adalah istilah tentang filosofi permainan sepak bola yang memainkan tekanan tinggi dan kolektif kepada lawan. Dalam bahasa Inggris, gegenpressing berarti counter-pressing.
"Istilah gegenpressing berasal dari Jerman, sesuai dengan tanah kelahiran Ralf Rangnick dan Juergen Klopp," kata Tarmidzi Yusuf yang juga Ketua Umum JABAR MANIES (Jawa Barat Bersama Anies), Rabu, (13/12/2023).
Dia menjelaskan, yang dimaksud gegenpressing dalam debat calon presiden tadi malam adalah Anies Baswedan memberikan tekanan sejak menit awal, memention kelemahan lawan, selain menguasai materi juga tenang.
:Tak kalah pentingnya juga Pak Anies selalu menjaga momentum bertahan dan sekali counter attack langsung goal. Sungguh begitu efektif," beber Kang Tam.
Di sisi lain, pola latihan Anies pun sangat efektif. Melalui acara Desak Anies yang banyak digandrungi anak muda itu, Anies menjawab pertanyaan-pertanyaan dari mahasiswa, kalangan generasi z dan milenial yang dikenal amat kritis dan spontan.
"Alhasil Pak Anies begitu tenang dan menguasai panggung dalam debat tadi malam. Kalah telak untuk lawan yang sejak awal emosi diserang oleh pernyataan dan pertanyaan dari sisi kanan-kiri. Ya lagian latihannya joget sih. Seketika tagline gemoy hilang diterjang bapernya diri sendiri. Anies winning the game," ungkap relawan senior ini yang diamanahi juga Koordinator Presidium Gerakan Rakyat Provinsi Jawa Barat.
Baca Juga: Klaim Layani Masyarakat 24 Jam Nonstop, Anies Siap Ajak Hotman Paris Bikin Hotline Paris, Apa Itu?
Bagaimana Pak Anies menangkis serangan Prabowo Subianto dengan skakmat "Tak tahan jadi oposisi" disambut tepuk tangan meriah baik oleh penonton di KPU maupun jutaan pasang mata menjadi saksi debat perdana capres yang disiarkan langsung beberapa stasiun televisi.
Tarmidzi Yusuf juga menyebut hasil jajak pendapat Litbang "Kompas" menunjukkan 37,9 persen responden menilai pasangan calon presiden-calon wakil presiden nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, unggul secara umum dalam debat perdana ini.
Tag
Berita Terkait
-
Pertanyaan Debat Capres Kurang Tajam, Anies Disebut Tetap Lebih Unggul dari Ganjar dan Prabowo
-
Jubir AMIN Sebut Anies Baswedan Tak Hanya Tawarkan Gagasan, tapi Buktikan Kerja Nyata
-
Kampanye di Riau, Anies Tekankan Pentingnya Etika Calon Pemimpin Negara
-
Jika Jadi Presiden, Anies Bakal Luncurkan Program Bansos Plus
-
Anies Tuding Prabowo Tak Tahan Jadi Oposisi, TKN Beberkan Alasan Sesungguhnya
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024