Suara.com - Capres nomor urut 01, Anies Baswedan mengatakan akan mendampingi Muhaimin Iskandar, yang akan menjalankan Debat Cawapres Keempat di Jakarta Convention Center, Minggu (21/1/2024).
Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 menjelaskan akan berada di kediaman pribadi Gus Imin di Widya Chandra, Jakarta Selatan, sore nanti.
"Persiapan (Debat Cawapres Gus Imin) siap sekali. Seru," kata Anies kepada wartawan usai menjalani hari pertama Kampanye Akbar di Lapangan Pinang WH.
Anies menjelaskan akan membagi wilayah kampanye akbar bersama Gus Imin. Dia menjelaskan lokasi kampanye, nantinya ada yang sama.
"Mayoritas tidak bersama. Supaya bisa menjangkau lebih banyak wilayah," katanya.
Dia beralasan lebih baik menyebar, ketika melakukan kampanye seperti selama ini dilakukan.
Anies optimis dalam Debat Cawapres keempat rakyat Indonesia akan ikut merasakan bahwa gagasan yang dibawa pasangan AMIN adalah gagasan yang akan memakmurkan semua warga negara Indonesia.
Dia yakin, Gus Imin menguasai masalah yang akan didiskusikan nanti. Hal itu diantaranya pangan dan pertanian.
"Tema terkait pangan dan pertanian adalah hal yang lekat dengan Gus Imin," ujar dia.
Baca Juga: Janji Anies Untuk Atlet Berprestasi: Jaminan Hari Tua Hingga Hall Of Fame
Tema dari debat keempat ini adalah Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat, dan Desa.
Berita Terkait
-
Hari Pertama Kampanye Akbar di Tangerang, Anies: Semangat Perubahan Tidak Bisa Dibohongi
-
Di Depan Masyarakat Sepak Bola, Ini Janji Anies Jika Jadi Presiden
-
Di Yogyakarta, AMIN Muda Bikin Gen Z untuk Dukung Anies-Muhaimin Secara Terbuka
-
Anies Janji Bangun 11 Stadion Bertaraf Internasional, Caranya: Kita Lakukan Penghematan
-
Janji Anies Untuk Atlet Berprestasi: Jaminan Hari Tua Hingga Hall Of Fame
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024