Suara.com - Calon presiden nomor urut 01, Anies Baswedan, memulai kegiatan kampanyenya di Padang, Sumatera Barat dengan berorasi di GOR H. Agus Salim, Kamis (25/1/2024).
Seusai acara, Anies menjawab pertanyaan wartawan tentang statemen Presiden Jokowi yang menyatakan boleh berkampanye dan boleh berpihak di pilpres 2024.
“Negara ini diatur dengan hukum, jadi ketika memegang kewenangan, disumpah. Sumpahnya mengikuti aturan hukum. Jadi ketika presiden, menteri, gubernur, wali kota, bupati berbuat, dia harus berbuat sesuai dengan aturan hukum,” ujar Anies.
Anies mengaku sudah meminta para ahli hukum tata negara memverifikasi apakah itu sesuai dengan ketentuan hukum yang ada, sehingga ini bukan soal selera.
“Saya setuju, saya tidak setuju. Ini soal benar atau salah. Ini sesuai aturan hukum atau tidak. Jangan negeri ini diatur pakai selera, perasaan, dan pandangan subjektif, tapi diatur dengan aturan hukum,” ucapnya.
Anies pun mengungkapkan Kembali rencananya membangun sepak bola berstandar FIFA di Sumatera Barat.
“Kegiatan dilaksanakan di GOR H. Agus Salim. Salah satu yang akan kita bangun di sini adalah stadion sepak bola berstandar FIFA, sehingga masyarakat Padang, masyarakat Minang di Sumatera Barat akan punya tempat untuk merasakan kebersamaan, untuk merasakan pertandingan olahraga yang berskala internasional,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Pakar Hukum Tata Negara sebut Jokowi Tak Bisa Kampanye Untuk Gibran, Ini Penjelasannya
-
Pengamat Militer Sebut TNI AU Jadi Korban Buntut Pernyataan Jokowi soal Presiden Boleh Berpihak di Pemilu
-
Masuk Kategori Perbuatan Tercela, Jokowi Bisa Dimakzulkan Gegara Ucapannya!
-
Kreatifnya Anak Muda Pendukung Anies Baswedan Bikin Website, Cek Linknya di Sini
-
Kekayaan Jusuf Kalla, Mantan Wapres RI Ngaku Diintimidasi Usai Dukung Anies
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024