Suara.com - Capres nomor urut 1, Anies Baswedan berencana untuk berada di Markas Timnas Anies-Muhaimin (AMIN) di Jalan Diponegoro 10, Jakarta Pusat, saat KPU mengumumkan hasil Pemilu 2024 pada Rabu (20/3/2024).
Kendati begitu, Anies tidak menerangkan secara detail kapan tepatnya berangkat ke Markas Timnas AMIN.
Baca Juga:
Tolak Ganti Rugi, Pemilik Showroom Porsche Minta Pengemudi Xpander Diproses Hukum
Ada Fadli Zon Hingga Adian Napitupulu, Ini Daftar 9 Caleg Lolos Senayan Dari Dapil Jawa Barat V
Ia masih menunggu jadwal resmi dari KPU.
“Tentu (berencana ke Markas AMIN) pokoknya begitu kita tahu jadwal kita buat jadwal,” kata Anies di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, Senin (19/3/2024) malam.
Anies turut mengucapkan terima kasih kepada para pemilihnya yang ada di Sumatera Barat dan Aceh, karena hanya di dua provinsi itu pasangan AMIN unggul dari Prabowo-Gibran.
Baca Juga: Ganjar Akui Banyak yang Mundur Bersaksi Perkara Pemilu Curang: Awalnya Siap
“Kita lihat nanti hasil selesai, tetapi saya sampaikan kepada semua terima kasih kepada yang sudah mendukung. Terima kasih yang bertahan walaupun ada tekanan, walaupun ada imbalan, tetap memilih dengan hati nuraninya,” ucap Anies.
Untuk diketahui, AMIN hanya menang di 2 provinsi dari total 36 provinsi yang telah direkapitulasi secara nasional oleh KPU. Adapun 34 provinsi sisanya disapu bersih oleh Prabowo-Gibran.
Hingga saat ini tersisa dua provinsi yang belum dilakukan rekapitulasi yakni Provinsi Papua dan Papua Pegunugungan.
Rabu 20 Maret hari ini adalah tenggat akhir KPU untuk mengumumkan hasil rekapitulasi suara dalam Pemilu 2024.
Berita Terkait
-
Hari Ini Hasil Pemilu 2024 Diumumkan, Berikut Rekapitulasi Di 36 Provinsi
-
Kerap 'Salah Baca' Jumlah Suara, Sirekap KPU Diduga Pakai OCR Gratisan
-
Ganjar Akui Banyak yang Mundur Bersaksi Perkara Pemilu Curang: Awalnya Siap
-
Jelang KPU Umumkan Hasil Pemilu, Pengamat Politik Nilai Pilpres 2024 Berjalan Satu Putaran
-
Misteri Sirekap KPU, Data Pemilu 2024 Mengalir dari Hangzhou ke Virginia AS
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024