Suara.com - Komunitas Lima Gunung Kabupaten Magelang, Jawa Tengah dalam waktu dekat akan kembali menggelar festival. Acara tahunan ini akan digelar di Dusun Tutup Ngisor, Desa Sumber, Kecamatan Dukun pada 14-17 Agustus 2015 mendatang.
Penyelenggaraan Festival Lima Gunung oleh kalangan seniman petani ini, dinilai telah memberikan inspirasi kepada banyak pihak, khususnya menyangkut nilai-nilai budaya persaudaraan.
"Festival yang tahun ini memasuki penyelenggaraan ke-14 itu, sebagai peristiwa berkelanjutan. Sudah menginspirasi banyak pihak, termasuk inspirasi persaudaraan, bukan hanya para pelaku tetapi juga kalangan yang lebih luas," kata pemerhati budaya, Johann Mardjono.
Ia mengemukakan festival yang penyelenggaraannya tanpa melibatkan sponsor maupun penyelenggaranya mengedarkan proposal bantuan dana kepada berbagai pihak tersebut, telah menjadi peristiwa kebudayaan yang penting di Indonesia.
Peserta yang datang dari berbagai kota di Indonesia, khususnya para seniman dan pemerhati budaya, mengaku sangat merasakan semangat persaudaraan dalam pesta kesenian dan kebudayaan masyarakat dusun-dusun di kawasan lima gunung yang mengelilingi Magelang, yakni Gunung Merapi, Merbabu, Andong, Sumbing, dan Menoreh.
Johann mengaku selama beberapa tahun terakhir menghadiri peristiwa tersebut bersama koleganya dari Jakarta. Dan kali ini ia akan hadir bersama sejumlah kawannya dari Jakarta. Ia bersama sejumlah koleganya itu, akan bersepeda mulai dari Muntilan, Kabupaten Magelang menuju lokasi festival.
"Buat saya, mereka malah menjadi saudara saya yang dari jauh, dari Jakarta," katanya.
Ia mengemukakan pentingnya festival tersebut diselenggarakan secara berkelanjutan dengan antara lain selalu memperkuat komunitas tersebut dalam berjejaring dengan berbagai pihak, termasuk dari kota-kota lain, baik di dalam dan luar negeri.
"Para pegiat komunitas yang tentu tahu persis keadaan internal, harus bisa, dan harus mengembangkan komunikasi ke dalam dan ke luar," katanya.
Ia menambahkan festival ini sangat bermanfaat bagi warga setempat yang terkait dengan kemajuan dan nilai penting perkembangan teknologi informasi pada era kesejagatan ini.
"Bagi warga desa di lima gunung dan sekitarnya, FLG mempunyai nilai informasi, apalagi di zaman android yang mendunia. Sekarang siapa yang tidak tahu FLG? Semua pemerhati kan sudah tahu. Inilah yang menjadi kekuatan, maka diperlukan PR-PR (public relation) yang hebat," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Lebih dari Sekadar Sejarah: Mengintip Kisah Hidup Komunitas Tionghoa di Galeri Pantjoran PIK
-
Antara Empati dan Superioritas: Mengembalikan Makna Volunteer yang Berdampak
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Pengguna QJMOTOR Deklarasikan QJRiders Jakarta Sebagai Wadah Kolaborasi dan Persaudaraan
-
Momen Kolaborasi Akhir Tahun Motul Indonesia dan NGK Busi untuk Komunitas Otomotif
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
Terkini
-
5 Lipstik Cair Wardah yang Ringan dan Anti Luntur untuk Usia 50 Tahun
-
Kalau Lagi Jerawatan, Apakah Boleh Pakai Retinol? Begini Tips Amannya
-
5 Rekomendasi Krim Anti Aging Terbaik untuk Usia 50 Tahun
-
5 Serum Anti Aging Terbaik untuk Pekerja Lapangan, Efektif Cegah Kerutan
-
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
-
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
-
5 Micellar Water Mengandung Anti Aging untuk Kulit Usia 40 Tahun
-
5 Sunscreen SPF 50 untuk Anti-aging Usia 45 Tahun agar Awet Muda
-
5 Mesin Cuci Terbaik 2026 untuk Keluarga Modern -- Bersih Maksimal, Hemat Energi
-
6 Rekomendasi Produk Wardah untuk Mencerahkan Wajah Kusam, Harga Terjangkau