Suara.com - Sejak hadir di industri kuliner Tanah Air 10 tahun silam, J.CO berhasil mengambil hati masyarakat Indonesia. Jumlah gerai yang menyajikan produk donat dalam berbagai varian milik Johnny Andrean ini terus bertambah. Dan, semuanya selalu terlihat ramai.
Meski demikian, logo halal MUI belum terpampang nyata di kemasan J.CO. Isu bahwa donat J.CO mengandung bahan non halal pun sempat berembus. Namun nyatanya isu ini tak berhasil mengusik para penikmat J.CO untuk meninggalkan donat lokal yang melegenda itu.
Menanggapi hal ini Johnny Andrean selaku pendiri dan pemilik gerai J.CO mengatakan bahwa pihaknya sedang mengurus proses sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia. Sejauh ini, Johnny mengatakan bahwa baru gerai J.CO di daerah Banten yang telah mengantongi sertifikat halal dari MUI.
"Di awal tahun ini kami sudah mendapat sertifikat halal terutama untuk daerah Banten karena pengurusannya harus per daerah. Banten merupakan store pertama kami sehingga sertifikasi halal kami mulai dari store ini," ujar Johnny pada temu media J.CO Fun Run 2016 di Mall @Alam Sutera Tanggerang, Kamis (12/5/2016).
Johnny menyadari pentingnya mengantongi sertifikat halal pada produk kuliner yang dimilikinya, mengingat Indonesia adalah negara dengan mayoritas penduduk muslim. Ia pun berani menjamin, meski belum seluruh gerai J.CO di Indonesia mengantongi sertifikat halal, bahan baku dan kemasan yang digunakan pada produk J.CO mendapat sertifikasi halal.
"Kita memberi jaminan bahwa seluruh bahan baku dan kemasan yang digunakan mendapat sertifikasi halal untuk menghormati mayoritas penduduk Indonesia yang muslim. Bahkan ketika kita buka gerai di Aceh, peminatnya sangat membludak karena mereka juga yakin bahwa kita jual produk halal," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Heboh Nagita Slavina Diduga Makan Ramen Nonhalal
-
BPJPH Sediakan 1,35 Juta Sertifikat Halal Gratis untuk UMK 2026, Ini Kriterianya
-
Cari Parfum Lokal yang Halal? Ini 5 Rekomendasi yang Wanginya Enak dan Tahan Lama
-
5 Pelembap Wajah Halal untuk Usia 50-an, Mudah Dicari di Offline atau Online Shop
-
Dari Innisfree hingga COSRX: Panduan Memilih Skincare Korea Halal BPOM
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
-
Jadi Juara, ISI Jogja & SMKN 5 Denpasar Siap Tampil di Grand Final iForte National Dance Competition
-
Kenalan Apa Itu Transformasi Digital, dari Cara Kerja Manual ke Sistem yang Lebih Rapi
-
5 Hair Tonic untuk Atasi Ketombe dan Gatal, Kulit Kepala Jadi Lebih Sehat
-
5 Sepatu Jalan Lokal Murah Versi Dokter Tirta, Anti Pegal dan Kalcer Dipakai Bergaya
-
7 Rekam Jejak Dr Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans Ternyata Dokter Spesialis 'Kretek'
-
7 Sunscreen Tone Up di Indomaret untuk Cerahkan Wajah, Mulai Rp17 Ribuan
-
5 Cat Rambut yang Ampuh Tutupi Uban di Alfamart, Harga Mulai Rp14 Ribuan
-
5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
-
5 Merek Vitamin B Complex Terbaik untuk Jaga Energi dan Saraf Usia 45 ke Atas