Suara.com - Sejak hadir di industri kuliner Tanah Air 10 tahun silam, J.CO berhasil mengambil hati masyarakat Indonesia. Jumlah gerai yang menyajikan produk donat dalam berbagai varian milik Johnny Andrean ini terus bertambah. Dan, semuanya selalu terlihat ramai.
Meski demikian, logo halal MUI belum terpampang nyata di kemasan J.CO. Isu bahwa donat J.CO mengandung bahan non halal pun sempat berembus. Namun nyatanya isu ini tak berhasil mengusik para penikmat J.CO untuk meninggalkan donat lokal yang melegenda itu.
Menanggapi hal ini Johnny Andrean selaku pendiri dan pemilik gerai J.CO mengatakan bahwa pihaknya sedang mengurus proses sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia. Sejauh ini, Johnny mengatakan bahwa baru gerai J.CO di daerah Banten yang telah mengantongi sertifikat halal dari MUI.
"Di awal tahun ini kami sudah mendapat sertifikat halal terutama untuk daerah Banten karena pengurusannya harus per daerah. Banten merupakan store pertama kami sehingga sertifikasi halal kami mulai dari store ini," ujar Johnny pada temu media J.CO Fun Run 2016 di Mall @Alam Sutera Tanggerang, Kamis (12/5/2016).
Johnny menyadari pentingnya mengantongi sertifikat halal pada produk kuliner yang dimilikinya, mengingat Indonesia adalah negara dengan mayoritas penduduk muslim. Ia pun berani menjamin, meski belum seluruh gerai J.CO di Indonesia mengantongi sertifikat halal, bahan baku dan kemasan yang digunakan pada produk J.CO mendapat sertifikasi halal.
"Kita memberi jaminan bahwa seluruh bahan baku dan kemasan yang digunakan mendapat sertifikasi halal untuk menghormati mayoritas penduduk Indonesia yang muslim. Bahkan ketika kita buka gerai di Aceh, peminatnya sangat membludak karena mereka juga yakin bahwa kita jual produk halal," pungkasnya.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Skincare Korea yang Sudah Tersertifikasi Halal, Cocok untuk Muslimah Anti Ribet!
-
5 Rekomendasi Merk Skincare yang Sudah Sertifikasi Halal dan BPOM, Aman Buat Muslimah
-
K-Food Halal Ikut Meriahkan SIAL INTERFOOD 2025 di Jakarta
-
PNM Bersama MES Dorong Usaha Ultra Mikro Naik Kelas Lewat Produk Halal
-
MUI Tegaskan Domino Halal Selama Tanpa Unsur Perjudian
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow