Suara.com - Tentu menyebalkan jika harus lama antre toilet ketika sedang kebelet. Tak hanya di toilet umum, hal itu juga berlaku di toilet rumah.
Muak karena mesti menunggu lama suami atau anak-anaknya setiap kali ingin menggunakan toilet, ibu satu ini terpikir cara yang cukup unik dan kocak. Dia berusaha membuat anggota keluarga cepat keluar dari toilet.
Dilansir dari Mirror, seorang ibu terpikir untuk mulai mengeluarkan ''tiket toilet'' untuk anggota keluarganya karena mereka semua menghabiskan waktu sangat lama di dalam toilet.
Wanita itu mengklaim setiap kali dia mencoba menggunakan kamar mandi, baik suami atau anak-anaknya pasti sudah ada di dalam.
Dia mengatakan bahwa dia lebih cepat menggunakan toilet daripada anggota keluarga lainnya dan mengatakan muak kalau harus terus menunggu.
Jadi dia mulai berdebat untuk mengambil tindakan serius dan mengatakan bakal mulai mengeluarkan slot waktu dan kartu punch untuk membuatnya lebih cepat.
Pilihan lainnya adalah memiliki toilet yang dialiri listrik dan siapa pun yang duduk di atasnya selama lebih dari lima menit akan menerima kejutan yang tidak menyenangkan.
Menulis di situs Mumsnet, dia berkata, ''Kami memiliki satu toilet, yang ada di dalam kamar mandi.''
''Setiap kali aku berjalan ke atas untuk menggunakan toilet, ada kotoran di toilet. Aku jauh lebih cepat memakai toilet daripada anggota keluarga lainnya.''
Baca Juga: Anak Makan Sambil Nonton Video di Gawai, Ini Kata Pakar
''Aku muak dan aku akan mulai mengeluarkan slot waktu dan kartu punch.Atau ada toilet yang dialiri listrik dan siapa pun yang memakainya selama lebih dari 5 menit bakal mendapat kejutan tidak menyenangkan.''
Orang tua lain menganggap ide-idenya sangat lucu dan cepat memberikan saran alternatif.
''Kami baru saja pindah dan ada kamar mandi sekarang. Ada empat orang. Saya benar-benar dapat merekomendasikan toilet kedua! Atau mungkin ember,'' tulis seseorang.
''Penjaga pintu atau penjaga ruang ganti. Satu-satunya solusi. Atau mungkin kartu jam. Sengatan listrik agak parah ....... selama 5 menit. Setidaknya tunggu sampai 10,'' kata yang lain mengomentari cara unik agar anggota keluarga cepat keluar dari toilet. (Yasinta Rahmawati)
Berita Terkait
-
Sekarang Lebih Gampang Menemukan Lokasi Toilet Bidet di Singapura, Berikut Caranya
-
Bikin Salut, Viral Presiden Jokowi Buang Air di Toilet Umum di Pasar: Yang Nunggu Banyak Banget!
-
Rina Nose Semprot Pengguna Toilet Umum yang Jorok: Bisa Pada Bersih Nggak Sih?!
-
Rina Nose Semprot Pengguna Toilet Umum Gegara Jorok
-
Melihat Ragam Bentuk Toilet Unik yang Ada di Tokyo
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Digital Jadi Senjata Utama, Mengubah Cara Anak Muda Memilih Rumah
-
5 Cara Bikin Usaha Kuliner Makin Moncer: Branding Sampai Pengiriman Super Cepat
-
5 Lipstik Transferproof Wardah untuk Berbagai Acara, Tahan Lama Meski Dipakai Seharian
-
Apa yang Harus Dilakukan Bila Terjadi Gempa? Ini Panduan Lengkap agar Tetap Aman
-
5 Sifat Red Flag Zodiak Gemini, Pantes Alyssa Daguise Bersyukur Anaknya Kelak Bukan Gemini!
-
Promo Indomaret 27 November - 10 Desember 2025, Cek Daftar Diskonnya di Sini!
-
5 Pensil Alis Anti Luntur, Ada yang Wudhu Friendly untuk Muslimah
-
Biaya Hidup Melonjak, Mengapa Bantuan Living Cost Penting bagi Mahasiswa di Yogyakarta?
-
Kejutan Kuliner: Siapa yang Menguasai Daftar Restoran Terbaik 2025?
-
5 Body Lotion Saset yang Mencerahkan, Praktis Dibawa Kerja dan Traveling