Suara.com - Gelar Ramadan Fashion Festival, Matahari Kolaborasi dengan Desainer IFF
PT Matahari Departement Store Tbk sebagai retailer terbesar di Indonesia selalu mendukung industri fashion Tanah Air dan mengembangkan potensi desainer-desainer muda Indonesia.
Salah satunya dengan merangkul desainer muda di Indonesia melalui kolaborasi dengan Indonesia Fashion Forward (IFF). IFF adalah program inkubasi dan mentoring bagi desainer Indonesia terpilih sejak 2012, yang merupakan inisiatif dari Jakarta Fashion Week (JFW), bekerja sama dengan British Council yang juga didukung oleh Badan Ekonomi Kreatif Indonesia (Bekraf).
Untuk kolaborasi ini, Matahari memilih dua orang desainer IFF untuk berkolaborasi melengkapi koleksi Matahari dengan karya mereka, yaitu Norma Hauri dan Kami. Kolaborasi Matahari dengan JFW dan IFFB ini diharapkan dapat memberikan kesempatan yang lebih luas, serta memberikan wadah bagi karya-karya para desainer IFF sehingga bisa lebih dikenal oleh masyaarakat luas.
Imelda Like sekalu Head og Marketing Communication and Fashion Director Matahari mengungkap, store-nya menjadi destinasi industri fesyen busana muslim untuk perempuan Indonesia yang ingin berpenampilan santun.
"Koleksi modest wear tersedia dengan kualitas terbaik dan harga terjangkau," ungkap Imelda saat ditemui Suara.com, Jumat (31/5/2019).
Norma Hauri dan Kami menawarkan koleksi modest wear dengan desain-desain yang sudah dikenal masyarakat. Koleksi keduanya bisa dikenakan bagi yang menggunakan hijab dan tidak.
Norma Hauri mengeluarkan koleksi modest wear dengan cutting sleek dalam warna-warna berani bertemakan Lonian. Terinspirasi dari Lonian Island, salah satu kepulauan yang di Yunani. Koleksi ini menggunakan warna-warni keindahan alam yang ada di sana.
Sementara, Kami yang didirikan oleh Istafiana Candarini, Nadya Karina, dan Afina Candarini, mengeluarkan koleksi bertema Calin, yang berarti kasih sayang dalam bahasa Prancis. Terinspirasi dari butik Boutonnier, yakni simbol kecantikan di alam dan hidup yang rapuh. Sesuatu yang lembut namun berkarakter.
Baca Juga: Cardi B Pakai Busana Karya Desainer Indonesia untuk Sampul Lagu Terbarunya
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!