Suara.com - Merokok merupakan salah satu aktivitas yang terlarang dalam dunia penerbangan. Sebab asapnya dapat menyalakan alarm kebakaran yang membuat seisi pesawat gaduh, pun nyala apinya dapat menyulut kebakaran.
Tak heran, penumpang yang nekat merokok di dalam pesawat terancam dipidanakan dengan sanksi berat.
Meski demikian, tahukah kamu toilet di dalam pesawat tetap menyediakan asbak lho.
Bahkan asosiasi penerbangan dunia, Federal Aviation Administration (FAA) mewajibkan agar setiap pesawat dilengkapi asbak yang bertempat di toilet.
Saking pentingnya, sebuah penerbangan dari Inggris menuju Meksiko pada tahun 2009 pernah dihentikan, sebab kedapatan tak memiliki asbak.
Lantas, mengapa asbak tetap diperlukan di dalam toilet pesawat?
Salah satu awak kabin Cathay Pacific yang tak disebutkan namanya menuturkan asbak tersebut difungsikan untuk menyiasati penumpang nakal yang diam-diam merokok di dalam pesawat.
"Pada dasarnya terdapat aturan jelas yang melarang setiap penumpang merokok di dalam pesawat. Namun di lapangan, beberapa orang masih nekat melakukannya,'' ujar sang pramugari seperti dikutip Suara.com dari Time.
Kru Cathay Pacific bahkan kerap menangkap penumpang nakal tersebut tiap enam bulan sekali.
Maka tak heran, asbak wajib disediakan setiap pesawat untuk meminimalisir risiko kebakaran akibat ulah penumpang yang tak bertanggung jawab.
Asbak pun disediakan agar para penumpang nakal tidak membuang puntung rokok ke tempat sampah yang umumnya diisi benda-benda nan riskan terbakar macam tisu.
Berita Terkait
-
5 Strategi Berlibur ke Bali dari Jakarta dengan Lebih Hemat
-
Vietjet Laporkan Borong 100 Airbus A321neo dan Mesin Rolls-Royce US$3,8 Miliar
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
Armada Langit RI Makin Gahar! Pesawat Raksasa Canggih Kedua Pesanan Prabowo Tiba Februari 2026
-
Prabowo Minta Pesawat Airbus A-400M Dilengkapi Modul Ambulans Hingga Alat Hadapi Kebakaran Hutan
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Adidas Casual Super Nyaman, Cocok Buat Nongki Bareng Teman
-
7 Rekomendasi Sepatu Gym Wanita Terbaik, Modal Rp300 Ribuan Kaki Bebas Cedera
-
Apa Itu Mimetic Violence? Istilah Baru dari Kasus Ledakan SMAN 72 yang Sangat Berbahaya
-
5 Pilihan Parfum Mirip Baccarat di Alfamart yang Tahan Lama, Harga Murah Meriah
-
5 Sepatu Loafers Wanita Terbaik Harga Terjangkau, Cocok Dipakai Kuliah dan Kerja
-
Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
-
5 Parfum dengan Aroma Minuman, Mulai dari Teh Melati hingga Mocktail Segar
-
Pakai Bedak Waterproof? Begini Cara Menghapusnya biar Wudhu dan Ibadah Tetap Sah
-
Tanggal Merah 2026 Hari Apa Saja? Ini Daftar dan Link Download Kalender Lengkapnya
-
Azarine x Sanrio Series, Kolaborasi Make-Up Ter-cute Tahun Ini!