Suara.com - Sebagai salah satu destinasi wisata dan situs warisan budaya UNESCO, Pulau Paskah di Chile telah lama menjadi favorit bagi para turis.
Meski begitu, layaknya destinasi wisata terkenal lainnya, Pulau Paskah juga terancam kerusakan akibat masalah overtourism.
Salah satu masalah yang kini tengah dihadapi Pulau Paskah dan diperkirakan akan mengundang banyak turis adalah tren foto "mengupil".
Dilansir dari laman CNN Travel, tren foto "mengupil" patung moai ini merupakan hal yang baru di kalangan turis.
Layaknya orang-orang yang berfoto seolah sedang memegang piramida Giza atau menopang menara miring Pisa, tren foto ini dilakukan turis dengan cara berpose seolah-olah sedang membersihkan hidung moai.
Walau sepintas terlihat tidak merugikan, arkeolog Jo Anne Van Tilburg khawatir jika tren foto ini akan mengundang lebih banyak turis untuk datang dan bersikap "nyeleneh".
Jo Anne Van Tilburg sendiri bekerja untuk mengedukasi para turis di Pulau Paskah agar dapat bersikap sopan dan bertanggung jawab.
"Karena fotografi menyebar ke mana-mana, orang-orang akan mengambil gambar yang sama berulang kali. Begitu satu orang berpose membersihkan hidung moai, akan ada ribuan orang lain yang melakukannya," kata Van Tilburg.
"Tidak ada yang kreatif atau menarik atau lucu dari itu," tambahnya.
Baca Juga: Overtourism di Crawley Edge Boat Shed, Perth Bangun Toilet Harga Miliaran
Diketahui, jumlah pengunjung ke Pulau Paskah sendiri memang sudah mengalami peningkatan drastis. Di tahun 1980, wisatawan yang datang ke Rapa Nui National Park hanya berjumlah 2.000-5.000 per tahunnya.
Namun, saat ini, ada sekitar 100.000 wisatawan yang datang per tahunnya. Di sisi lain, jumlah penduduk di Pulau Paskah hanya sekitar 5.000 saja.
Belum lagi, pada tahun 2008 silam, seorang turis Finlandia sempat datang ke Pulau Paskah dan mencuri bagian dari telinga patung moai.
Tidak heran, banyak arkeolog yang cemas jika tren terbaru ini membuat banyak turis tidak sopan datang berkunjung.
Meski begitu, Van Tilburg juga menambahkan bahwa turis sebenarnya bisa melakukan sedikit persiapan untuk lebih menghormati Pulau Paskah.
"Baca dan persiapkan. Jika kau menunjukkan bahwa kau benar-benar tertarik, maka tour guide-mu akan memperlakukanmu dengan serius. Pastikan pertanyaanmu patut mendapat jawaban," jelasnya.
Berita Terkait
-
Gratis dan Gampang! Cara Ubah Foto Jadi Action Figure Super Realistis dengan AI
-
Hukum Foto Pakai Mukena, Bolehkah Menurut Islam?
-
Berpotensi Overtourism, Menparekraf Sandiaga Uno Himbau Infrastruktur Tidak Dibangun Secara Berlebihan di Labuan Bajo
-
Ikut Tren AI Yearbook Challenge, Paras Audy Item Banjir Pujian: Cantiknya Ga Luntur!
-
Cerita Moai, Patung Raksasa yang "Berjalan" di Pulau Paskah
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
-
Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
-
Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
-
7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
-
Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
-
Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
-
Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas
-
5 Sunscreen dengan Kandungan Zinc Oxide untuk Samarkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
-
4th IICF 2025 Sukses Pertemukan 12 Negara, "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi" Pecahkan Rekor MURI