Suara.com - Sebagai seorang guru, sudah sewajarnya mengutamakan kebutuhan muridnya. Namun wanita satu ini bertindak lebih jauh. Alih-alih meminta hadiah pernikahan, ia meminta perlengkapan sekolah bagi murid yang tidak mampu.
Seperti dilansir dari Metro, Kelli dan Matt Cameron bertunangan musim panas lalu. Ketimbang mengharap hadiah mahal dari para tamu, mereka memutuskan untuk membantu anak-anak.
Kelli adalah guru kelas 1 di Magnet Roland Park K-8 School di Tampa, Florida, Amerika Serikat. Dia tahu sekolah tempat ia mengajar tidak perlu bantuan lagi sehingga dia mencari sekolah lain yang lebih membutuhkan, yaitu BT Washington School.
Sekolah tersebut kemudian memberi mereka daftar apa saja yang dibutuhkan murid, mulai dari buku catatan hingga pakaian dalam.
"Saya sama sekali tidak terkejut bahwa dia memikirkan hal ini dan melakukannya dengan penuh semangat, karena itulah yang dia lakukan setiap hari," ujar Matt.
Kelli dan Maatt lalu membuat website pernikahan mereka. Lewat website tersebut, mereka mengimbau para tamu untuk memilih tas ransel dan lainnya yang sudah dikumpulkan dari daftar situs belanja Amazon. Lengkap dengan pilihan untuk anak laki-laki atau perempuan.
"Setiap tamu mendapat sedikit gambaran mengenai apa yang mereka beli, ukuran seragam mereka, serta perlengkapan sekolah yang dibutuhkan," ungkap Kelli.
Mereka akhirnya menyumbangkan 70 tas ransel yang penuh dengan perlengkapan sekolah untuk para siswa setelah pernikahan mereka di Palma Ceia Goldf dan Country Club pada Juni lalu.
Setiap ransel dipenuhi dengan semua yang dibutuhkan siswa untuk tahun ajaran baru. Kelli berkata, "Menjadi seorang guru, saya menaruh hati dan jiwa saya pada anak-anak."
Baca Juga: Pusing Bacanya, Curhatan Calon Guru Ini Bikin Kesal Warganet
"Anak-anak yang mendapatkan ransel akan bersemangat untuk hari pertama sekolah, dan bersemangat bahwa mereka memiliki ransel baru dan perlengkapan sekolah baru, dan siap untuk memulai tahun sekolah," tambah Kelli yang sudah 7 tahun menjadi guru.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Seni Olfaktori: Mengunci Mood Lewat Aroma Dessert yang Bisa Dimakan
-
5 Shio Paling Hoki pada 12-18 Januari 2026, Pintu Rezeki Terbuka Lebar
-
Terpopuler: Alasan Aurelie Moeremans Gratiskan Buku Broken Strings hingga Bahaya Child Grooming
-
6 Shio Paling Beruntung 12 Januari 2026, Awal Pekan Panen Hoki
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan