Suara.com - Ada berbagai macam aspek yang menjadi pertimbangan saat memilih hotel. Sebut saja harga, lokasi, kebersihan kamar, fasilitas hotel, dan lain sebagainya.
Di sisi lain, tinggi suatu gedung hotel mungkin tidak terlalu menjadi pertimbangan.
Namun, bagi travelers yang menyukai pemandangan menakjubkan di sekliling hotel atau ingin melihat panorama kota dari atas, tidak ada salahnya mencari hotel yang memiliki tinggi bak gedung pencakar langit.
Dilansir dari laman The Travel, kali ini Suara.com merangkum 4 hotel tertinggi yang ada di dunia.
Mana saja?
1. Gevora Hotel, Dubai
Gevora Hotel di Dubai adalah hotel yang menyambar predikat hotel tertinggi di dunia untuk saat ini. Dengan tinggi mencapai 106 lantai (350 meter), hotel ini menawarkan panorama kota Dubai dari atas.
Selain itu, hotel Gevora juga disebut sebagai hotel berbintang 4 yang fasilitasnya tak kalah dengan hotel bintang 5. Kemewahan hotel ini dapat terlihat dari pintu masuknya yang berlapis emas murni dan lantai marmer yang ada di lobi.
2. JW Marriott Marquis, Dubai
Baca Juga: Anti Mainstream, Hotel Ini Sediakan Fasilitas Mukbang di Dalam Kamar
Masih di Dubai, ada hotel JW Marriott Marquis yang lebih pendek 1 meter saja dari Gevora Hotel. Bedanya, hotel ini adalah hotel berbintang 5 yang memiliki dua menara dan mengarah langsung ke pemandangan Dubai Water Canal.
3.Four Seasons Place, Malaysia
Tidak hanya Dubai, Malaysia juga punya hotel tertinggi yang bernama Four Seasons Place dan terletak di Kuala Lumpur. Dari hotel ini, travelers bisa melihat pemandangan kota Kuala Lumpur yang merupakan percampuran antara aspek modern dan tradisional.
Four Seasons Place sendiri memiliki tinggi 342 meter dan bangunannya merupakan campuran hotel, aoartemen, dan pusat perbelanjaan.
4. Baiyoke Tower, Thailand
Terakhir, ada Baiyoke Tower atau hotel tertinggi di Thailand yang memiliki tinggi mencapai 309 meter. Hotel ini juga terkenal karena memiliki lokasi yang dekat dengan Pasar Pratunam, di mana para warga lokal berjualan kain dan pakaian.
Berita Terkait
-
Sensasi Healing di Ciawi, Hotel Bintang Lima Ini Tawarkan Ragam Aktivitas hingga Restoran Mewah
-
Strategi Jitu Hadapi Persaingan! Begini Langkah Berani Avery Kusumanegara Merombak Total Hotel Mereka
-
Cliquers, Bersiap! Ungu Guncang Yogyakarta Lewat Konser 'Waktu yang Dinanti'
-
RI Targetkan 16 Juta Turis Asing, Ekspansi Hotel Mewah Makin Meriah
-
BUMN Hotel Cari Peruntungan di Liburan Akhir Tahun
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Promo Black Friday 2025 di Mal, Diskon Besar-besaran
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari yang Ada Carbon Plate untuk Race Day
-
3 Shio dengan Keberuntungan Besar 24-30 November 2025, Kamu Salah Satunya?
-
5 Rekomendasi Bedak Padat Mengandung Skincare Anti Aging
-
Rangkaian Skincare yang Bagus dan Murah untuk Guru Usia 40-an
-
5 Zodiak Paling Beruntung 24-30 November 2025, Intip Hari Hokimu!
-
Tiga Negara Jadi Destinasi Liburan Favorit Warga Indonesia di 2025, Jepang Masih Nomor Satu
-
Budaya Street Dance Mendunia, Jakarta Siap Jadi Panggung Besar Para Dancer Asia
-
5 Sepatu Lari Paling Nyaman untuk Kaki Lebar dan Badan Gemuk, Harga Terjangkau
-
5 Shio Paling Hoki 23 November, Mulai dari Karier, Keuangan, dan Asmara