Suara.com - Warganet sedang ramai membahas cuitan seorang pengguna Twitter @woutyous, tentang tips perawatan wajah secara alami dengan mengonsumsi minuman wortel yang diberi perasan jeruk nipis.
"Fungsinya menurut guruku: mencegah dan mengurangi jerawat, bikin kulit sehat dan mulus, bagus buat mata," tulis @woutyous, Minggu (7/10/2019) kemarin.
Namun, warganet justru mempermasalahkan dampak yang dapat terjadi akibat ramuan ini.
"Tiap hari entar kelebihan caroutine lagi," balas salah seorang warganet.
"Namanya carotenemia, kelebihan zat karotin. Kalau untuk dikulit misal tangan itu nggak terlalu kelihatan, yang kelihatan jelas itu di telapak tangan, telapak kaki, dan telinga. Lama-lama juga hilang sendiri tapi kalau udah muncul kuning, mending disetop karena bisa keracunan kalat terlalu banyak konsumsi," balas warganet lain.
Ternyata balasan warganet tersebut benar adanya.
Itu dikenal sebagai karotenemia, yakni kondisi yang terjadi ketika karoten larut di dalam lemak.
Berdasarkan Live Science, mengonsumsi terlalu banyak wortel dapat menghasilkan terlalu banyak beta-karoten. Ini adalah molekul yang membuat wortel berwarna oren dan 'pelopor' vitamin A.
Jumlah karoten yang berlebihan cenderung menumpuk di lapisan kulit terluar, sehingga menghasilkan kulit berpigmen kuning atau oranye, terutama di telapak tangan, telapak kaki, lutut, dan daerah hidung.
Baca Juga: Warganet Berbagi Tips Skincare dari Gurunya, Pakai Wortel dan Jeruk Nipis
Meskipun sebagian besar karotenemia terjadi pada bayi ketika mereka diberi makan terlalu banyak bubur wortel makanan bayi, itu juga bisa dialami orang dewasa.
Satu cangkir wortel cincang mentah mengandung sekitar 15 mg karoten, menurut Database Nutrient Departemen Pertanian AS. Jadi Anda perlu makan setengah cangkir wortel cincang setiap hari selama berbulan-bulan, untuk mengalami karotenemia.
Meskipun penampilan luarnya dramatis, karotenemia adalah kondisi yang sebagian besar tidak berbahaya dan seringkali dapat dibalikkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
-
Bahasa Inggris Naik Kelas Jadi Prestasi Akademik, Sertifikat Spelling Bee Bisa Jadi Tiket Beasiswa
-
Apakah Kamu Termasuk? Ini 6 Shio Paling Hoki Besok 11 Januari 2026
-
5 Sampo Non SLS untuk Rambut Rontok di Usia 40 Tahun
-
5 Body Wash Diskon Hingga 85 Persen di Bath & Body Works, Wangi Segar Seharian
-
5 Krim Malam Anti Aging untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Minyak Zaitun untuk Anti Aging Wajah, Bikin Kencang dan Hilangkan Kerutan
-
5 Rekomendasi Rosemary Oil untuk Atasi Kebotakan Dini, Cegah Rontok dan Lebatkan Rambut
-
5 Rekomendasi Sepatu untuk Orang Tua Penderita Plantar Fasciitis, Aman dari Nyeri Tumit
-
Baju Teal Blue Cocoknya Pakai Kerudung Warna Apa Saja? Ini 5 Rekomendasinya