Suara.com - Intip Penelusuran Jalan Menuju Ibu Kota Baru di Penajam Paser Utara
Belum terlihat adanya pembangunan yang menandakan Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur adalah lokaskli Ibu Kota Negara yang baru. Kawasan inilah Istana negara akan dibangun. Di sini pula akan dibangun pusat pemerintahan.
Pada Selasa (17/12/2019), Suara.com bersama rombongan Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkesempatan mengunjungi Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara.
Kami menumpang kendaran Toyota Hiace berwarna putih. Ternyata medan yang dilewati sangat terjal. Konturnya tanahnya berupa perbukitan dengan jalan yang berbelok-belok.
Saat kami tiba, gerimis turun. Namun itu tak menyurutkan langkah kami untuk menuju lokasi Ibu Kota Negara.
Sayangnya, kontur tanah merah yang terkena hujan membuat jalanan semakin licin.
Mobil kami pun tidak sempat melanjutkan perjalanan karena kondisi jalanan yang tidak memungkinkan untuk dilalui.
Bahkan salah satu mobil hampir terperosok. Ternyata mobil tersebut berisikan
Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri BUMN Erick Thohir, Sekretaris Kabinet Pramono Anung tampak tidak kuat menanjak Bukit Sudarmono.
Baca Juga: Jatam: Bekantan hingga Pesut Terancam jadi Korban Pembangunan Ibu Kota Baru
Kondisi tersebut yang mengharuskan Erick Thohir dan para menteri yang berada di dalam mobil tersebut akhirnya harus turun dari mobil.
Tak lama sebuah mobil Hiace datang untuk menjemput dan mengantarkan para menteri menuju titik nol Istana Kepresidenan menyusul rombongan Jokowi.
Sementara itu mobil Jokowi bersama Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor terus melaju. Lantaran Jokowi menaiki mobil Toyota Land Cruiser berwarna hitam bertuliskan Indonesia 1.
Ketika menuju Bukit Sudarmono, medan semakin sulit. Terdapat tanjakan dan turunan yang ekstrim yang membuat para pengendara kesulitan melintas.
Salah satu supir Rudi menyebut kondisi hujan memang tidak bisa dilalui dengan mobil tipe tersebut.
"Kalau lagi hujan memang nggak bisa lewat dengan mobil seperti ini (Hiace)," kata Rudi.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan