Suara.com - Sebagai bintang reality show 'Keeping Up With The Kardashian', Khloe Kardashian memiliki basis penggemar yang cukup besar. Tak heran jika sosoknya sering dapat tawaran mempromosikan produk tertentu di media sosial.
Salah satu produk yang ia tawarkan adalah pelangsing tubuh alias obat diet. Sayangnya, Khloe sering disentil karena terlalu provokatif dalam mengiklankan produk diet.
Salah satu artis yang rajin nyentil Khloe Kardashian adalah Jameela Jamil yang juga terkenal 'ganas' dalam mengampanyekan body positivity.
Melalui sebuah video yang diunggah di Twitter, Jameela Jamil berkata bahwa obat diet yang dipromosikan oleh Khloe Kardashian dan sebagian besar selebgram hanyalah sebuah kesia-siaan belaka.
"Halo, jadi alasan mengapa saya begitu tidak kenal lelah dengan detoksifikasi dan diet sialan ini yang mendorong selebritas dan influencer adalah karena itu bukan hanya produknya yang tidak berfungsi," ujarnya membuka video.
Jameela juga mengatakan produk seperti ini sangat berbahaya bagi kesehatan dan ia tak akan pernah lelah mengingatkan banyak orang akan hal ini.
Sebagai solusi, Jameela Jamil menyarankan orang yang ingin memiliki tubuh ideal untuk mendatangi seorang profesional yang memang ahli di bidangnya, seperti personal trainer dan lain sebagainya.
"(Datangah pada) seseorang yang bisa memberi saran tentang nutrisi dan semua hal penting yang perlu Anda ketahui. Jangan gunakan perbaikan cepat. Jangan gunakan diet mode. Jangan gunakan produk yang dijual kepada Anda oleh selebritas," lanjut Jameela Jamil.
Sebelumnya pada bulan Maret 2019, Jameela juga pernah mengingatkan Khloe Kardashian agar transparan dan mengaku jika ia langsing bukan karena obat diet semata tapi juga peran pelatih kebugaran.
Baca Juga: Pesona Zareen Khan, Artis Muslim Bollywood Ini Tolak Pakai Obat Diet
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
Terkini
-
3 Produk Makarizo untuk Menghitamkan Rambut Beruban dan Kembalikan Warna Alami
-
5 Penyebab Rambut Beruban selain karena Faktor Usia, Sudah Tahu?
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan