Suara.com - Lantunan lagu Cendol Dawet yang dibawakan oleh penyanyi Yuni Shara saat opening ceremony Hotel Aston Inn Gresik berhasil memeriahkan suasana di antara para tamu yang hadir.
Para tamu sangat antusias dengan lantunan Cendol Dawet yang biasa dinyanyikan oleh Didi Kempot ini. Tanpa malu, mereka ikut asyik berjoget.
Yuni Shara pun sesekali turun ke bawah panggung menuju ke tempat duduk para tamu. Sontak, sekelompok ibu-ibu langsung merangsak mendekatinya untuk berswafoto.
Suasana semakin pecah ketika para pegawai hotel ikut naik ke atas panggung, ikut asyik berjoget dan bernyanyi bersama Yuni Shara. Momen ini berlangsung hampir selama 10 menit. Kemudian Yuni Shara pun menutup penampilannya dengan lagu 50 Tahun Lagi.
Dalam opening ceremony Hotel Aston Inn Gresik ini, para tamu yang hadir juga disuguhkan penampilan tarian Giri Sholawat dengan penampilan tabuhan dram secara bersamaan oleh 4 orang.
Di antara para tamu undangan yang hadir, tampak Bupati Gresik, Sambari Halim Radianto, yang ikut melakukan prosesi dengan potong tumpeng dan penandatanganan batu prasasti peresmian.
Sambari menyampaikan bahwa dengan diresmikannya hotel ini, diharapkan bisa menambah jumlah wisawatan yang datang ke Gresik baik dari Indonesia maupun mancanegara. Selain itu, ia juga berharap bisa mengembangkan perdagangan ataupun pelabuhan-pelabuhan yang ada di Gresik.
"Pokoknya para wisatawan yang akan datang kesini harus menginap di hotel ini, karena fasilitasnya yang sangat bagus. Harapan saya dengan diresmikannya hotel ini, bisa menambah nilai jual Kabupaten Gresik," ucapnya.
Kontributor : Arry Saputra
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda