Suara.com - Hermes merupakan salah satu merek mode papan atas yang menjadi andalan banyak selebriti hingga sosialita untuk menemani penampilannya di depan publik.
Dikenal memproduksi tas mahal seharga ratusan juta, sekarang Hermes ingin melebarkan sayap ke dunia kosmetik juga. Mereka diketahui baru saja merilis koleksi lipstik.
Dilansir dari laman The Wall Street Journal, Hermes akan merilis produk lipstik dengan 24 warna. Ini merupakan ide bisnis yang bisa dibilang sebagai gebrakan baru untuk brand fesyen tersebut.
Setelah kurang lebih 183 tahun perjalanannya, akhirnya Hermes memutuskan untuk mengembangkan sayap ke bisnis kosmetik. Lipstik tersebut diberi nama Rouge Hermes. Produk ini dikatakan terinspirasi dari 75 ribu kain sutra dan 900 warna kulit.
Proses kreatif untuk menghasilkan produk lipstik ini memakan waktu lebih dari dua tahun oleh seorang direktur arstistik, Pierre-Alexis Duma.
Salah satu hal yang menarik dari koleksi lipstik Rouge Hermes adalah mempunyai kemasan logam. Logam sendiri merupakan bahan yang juga digunakan Hermes dalam pembuatan detail tasnya.
Lipstik bergengsi ini akan dijual seharga 67 dolar atau setara dengan Rp 900 ribuan. Tak hanya itu, Hermes juga menghadirkan lipstik isi ulang yang dijual dengan harga 42 dolar atau sekitar Rp 400 ribuan.
Hal tersebut bertujuan mendukung usaha ramah lingkungan. Jadi, konsumen bisa tidak lantas membuang kemasan lipstik Hermes yang mewah itu dalam sekali pakai begitu saja.
"Kami ingin melakukan isi ulang sehingga kami dapat menggunakan lebih banyak bahan mewah yang memiliki nilai sendiri. Idenya adalah bentuk yang sederhan dan cukup menyenangkan untuk dilakukan," kata Direktut Kreatif Hermes, Pierre Hardy yang mendesain kemasan mewah lipstik ini.
Baca Juga: Banyak Perawatan Kecantikan dengan Suntik Botox, Seperti Apa itu?
Dikatakan juga kalau lipstik ini akan dikemas dengan bentuk tabung blok warna. Selain itu, hermes berencana akan merilis produk kecantikan terbaru setiap enam bulan sekali.
Tertarik mencoba dan memiliki salah satu koleksi lipstik Hermes yang mewah ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
-
Muncul Tudingan Ada 'Agen' Dibalik Pertemuan Jokowi dengan Abu Bakar Ba'asyir, Siapa Dia?
Terkini
-
Promo Superindo Hari Ini 1 Oktober 2025: Diskon Kopi, Susu, dan Kebutuhan Harian
-
30+ Ide Nama Panggilan Nenek yang Unik dan Kekinian, Biar Terlihat Muda
-
Ramalan Zodiak 1 Oktober 2025: Peluang Baru di Awal Bulan untuk 12 Bintang
-
Tiket MotoGP Mandalika Hampir Ludes! Apa yang Bikin Event Ini Jadi Magnet Wisata Dunia?
-
Ahmad Sahroni Titip Minta Maaf ke Masyarakat Indonesia, Ferry Irwandi Balas Menohok
-
Urutan Skincare yang Benar, Moisturizer Dulu atau Sunscreen Dulu?
-
5 Rekomendasi Toko Batik Murah di Jogja: Pilihan Beragam, Harga Terjangkau
-
Terpopuler: Pidato Kahiyang Ayu Disorot, Ayah Ojak Pamer Emas Segambreng
-
Moisturizer Glowsophy untuk Umur Berapa? Ini 2 Rekomendasinya Agar Kulit Glowing Sejak Remaja
-
Siapa Hera Lubis yang Laporkan Ferry Irwandi ke Polisi? Ini Profilnya