Suara.com - Penyanyi cantik Taylor Swift baru saja merilis MV terbaru dari singlenya yang berjudul The Man. Menariknya, setiap tokoh pria yang muncul di video musik ini, diperankan oleh Taylor Swift sendiri.
Ada beberapa karakter pria yang ia perankan, dan beberapa diantaranya terlihat identik dengan sosok Leonardo DiCaprio,Jake Gyllenhaal dan Scooter Braun.
Dalam sebuah klip, Taylor Swift tampak memerankan pria kaya yang liburan di kapal pesiar dan pesta bersama beberapa wanita cantik.
Laman The Guardian memperkirakan, sosok itu menyindir Leonardo DiCaprio karena sosok pria kaya yang kerap pesta di kapal sangat lekat dengan citra pemeran Jack di film Titanic tersebut.
Tak seperti Leo yang kerap pesta tapi jarang disorot media, nasib Taylor sedikit apes karena ia yang juga kerap melakukan hal yang sama dengan pria-pria namun sering dibahas media hingga jadi bahan olok-olok.
Sementara sosok Jake Gyllenhaal muncul di video musik ini ketika Taylor tampil dengan gaya yang khas Jake, seperti rambut merah, brewok dan jambul depan.
Taylor dan Jake memang pernah menjalin hubungan asmara pada tahun 2010, namun keduanya putus kisaran 2011. Beberapa lagu Taylor sering dikaitkan dengan kisah asmara ini, di antara yang berjudul The Last.
Ada juga sosok yang diprediksi mirip dengan Scooter Braun, pria yang telah merebut master enam album Swift dengan cara mengakuisisi Big Machine Labels.
Sindiran ini terlihat jelas dengan munculnya judul enam album Taylor di sebuah dinding. Terlihat sebuah tanda larangan main skuter di klip itu yang merujuk pada nama Scooter Braun. Gimana menurut kalian video musik Taylor Swift kali ini?
Baca Juga: Masuk 3 Nominasi, Taylor Swift Dikabarkan Absen di Grammy Awards 2020
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?