Suara.com - Viral Daftar Menu Makanan di Disneyland Tahun 1960-an, Murah Banget!
Disneyland memang boleh dikenal dengan sebutan tempat paling bahagia di dunia. Namun, tidak bisa dipungkiri jika travelers harus membayar tiket masuk yang cukup mahal jika ingin menikmati atraksi di dalamnya.
Tak hanya tiket masuk, harga makanan di Disneyland pun bisa dibilang mahal. Namun, belum lama ini, sebuah daftar menu restoran di Disneyland menarik perhatian netizen.
Melansir dari laman Insider, daftar menu makanan tersebut ternyata berasal dari Disneyland di era 1960-an!
Restoran yang bernama Tahitian Terrace Restaurant tersebut adalah restoran yang menyajikan kuliner Polinesia dan dibuka pada tahun 1962.
Meski akhirnya tutup pada tahun 1993, namun restoran tersebut dulunya terkenal menyajikan aneka macam makanan dari barbeque hingga seafood.
Namun, apa yang menarik perhatian netizen adalah harganya. Jika dibandingkan dengan harga makanan saat ini, tentu saja harga makanan Disneyland di tahun 1960-an menjadi tampak murah.
Sebagai contoh, barbeque daging dengan udang tempura, sayur dan nasi hanya dihargai USD 3,25 saja.
Sementara, menu makanan termahal adalah sirloin teriyaki dengan sayur, nasi, dan nanas yang dibanderol dengan harga USD 3,95.
Baca Juga: Hobi Makan, Alasan Orang Tua Baby Moonella Terjun ke Bisnis Kuliner
Jika dihitung dengan kurs tukar USD ke rupiah pada masa itu, maka harga makanan di Disneyland hanyalah Rp 3.900 hingga Rp 4.700-an saja.
Barulah jika tingkat inflasi dihitung, harga makanan tersebut ternyata bisa mencapai ratusan ribu rupiah! Bagaimana tidak, 1 dolar pada masa itu ternyata bernilai 8,72 dolar di masa sekarang.
Sehingga, menu seharga USD 3,95 pada saat itu sama artinya dengan USD 34,4 atau Rp 507.000.
Melihat daftar menu yang murah tersebut, tak sedikit netizen yang merasa kaget dan membanding-bandingkannya dengan harga saat ini.
"Hari-hari masa lalu yang menyenangkan..."
"Jika aku bisa berkunjung ke periode mana pun di masa lalu, aku akan mendatangi Disneyland pada awal 1960-an."
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan
-
Sampo Metal Buat Apa? Produk Legendaris Khusus Hitamkan Uban Lansia