Suara.com - Sosok seorang wanita bernama Amber Lynn Gilles mendadak viral dan ramai dihujat warganet. Penyebabnya, wanita ini marah-marah di media sosial setelah tidak dilayani di Starbucks.
Amber Lynn Gilles mengunjungi salah satu gerai Starbucks di California. Namun, wanita ini tidak dilayani karena dirinya menolak memakai masker.
Dilansir laman People, negara bagian California telah mewajibkan seluruh warganya untuk memakai masker saat berada di ruang publik, termasuk di restoran dan kafe.
Namun, Amber Lynn Gilles bersikeras tidak mau memakai masker. Maka, sang barista yang bernama Lenin Gutierrez pun menolak melayaninya.
"Ini Lenin dari Starbucks yang menolak melayaniku karena aku tidak memakai masker. Lain kali aku akan menunggu polisi datang dan membawa surat pengecualian medis," tulis Amber Lynn Gilles di Facebook.
Dalam unggahannya, Amber Lynn Gilles juga menyertakan foto sang barista. Namun, unggahan itu kini sudah dihapus.
Di sisi lain, sosok Lenin Gutierrez, yang dengan tegas menolak melayani pelanggan tanpa masker, malah mendapat dukungan.
Warganet yang turut merasa kesal dengan sikap Amber Lynn Gilles kini ramai-ramai membuat laman GoFundMe demi mengumpulkan tip virtual untuk Lenin.
Total, warganet sudah berhasil mengumpulkan uang sebanyak 47.118 dolar Amerika atau setara dengan 670-an juta rupiah.
Baca Juga: Starbucks Desain Kaus Black Lives Matter Untuk Barista
"Sangat mengejutkan melihat sesuatu yang besar bisa terjadi dalam beberapa menit saja," kata Lenin Gutierrez dalam sebuah video Facebook mengenai insiden viral tersebut.
Menurut Lenin, dirinya ditugaskan di bagian kasir. Saat melihat ada pelanggan yang tidak memakai masker, Lenin pun menegur dan memintanya untuk memakai masker.
"Dia bilang padaku, 'aku tidak butuh masker'," cerita Lenin. "Aku hendak menunjukkan kertas yang berisi aturan bahwa pengunjung harus memakai masker, dan kami bisa membantu, tapi sebelum aku berkata-kata, dia menolak dan mulai memaki."
Tidak berhenti sampai di sana, Lenin mengatakan bahwa Amber Lynn Gilles mengambil fotonya dan mengancam akan melapor ke perusahaan.
Hal ini sempat membuat Lenin Guiterrez takut dirinya akan dipecat. Terlebih, dia bekerja di Starbucks untuk mencari uang demi mengejar mimpinya.
Namun, di luar dugaan, banyak orang malah membela dirinya dan memberikan tip hingga ratusan juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Keriput hingga Flek Hitam Jokowi dan Iriana Jadi Sorotan, Ini 7 Rekomendasi Sunscreen Usia 60-an
-
Beda Lamaran El Rumi dan Al Ghazali di Eropa, Mana yang Paling Romantis?
-
6 Fakta Keluarga Bravy Vconk, Ibunya Tak Bisa Lihat Langsung Anak Lamar Erika Carlina
-
Berapa Jumlah Terkini Korban Ponpes Al Khoziny Sidoarjo? Ini Update Data Terbarunya
-
Bukan Hanya soal Parkir, Duduk Perkara Konflik Yai Mim vs Sahara Berawal Dari Adab Berujung SARA
-
4 Potret El Rumi Lamar Syifa Hadju di Swiss, Cincin Mewahnya Jadi Sorotan
-
Lebih Efektif Buat Kamuflase, Intip Perbedaan Corak Loreng Seragam TNI yang Baru
-
5 Zodiak Paling Cocok dengan Libra, Si Penyeimbang yang Bikin Jatuh Hati
-
Sepatu NB Ori Dibuat di Mana: Apakah Buatan Indonesia Produk Asli?
-
Skin Booster vs DNA Salmon: Sama-Sama Melembapkan, Mana yang Lebih Baik untuk Kulit?