Suara.com - Bukan rahasia lagi jika perawatan kecantikan di salon memakan biaya yang tidak murah. Meski begitu, beberapa orang tetap rela membayar mahal demi mempercantik penampilan mereka.
Sayangnya, ada pula orang-orang yang ingin mengubah penampilan tapi enggan membayar. Hal itulah yang terjadi pada sebuah salon bernama No 23 Hair and Beauty Studio di Plymouth, Inggris.
Disadur dari laman The Sun, sang penata rambut dan pemilik salon sukses dibuat terkejut saat menyadari bahwa mereka telah ditipu.
Menurut pemilik salon James Clarke, saat itu mereka melayani pelanggan yang bernama Helen Lee. Sebelumnya, Helen Lee sudah menelepon dan membuat janji untuk mewarnai rambut.
Biaya mewarnai rambut itu sendiri mencapai 70 poundsterling atau sekitar Rp 1,3 juta. Namun, pelanggan bernama Helen Lee itu malah kabur sebelum membayar.
Penata rambut sendiri saat itu sudah mengaplikasikan warna dan membungkus rambut dengan menggunakan kertas foil. Namun, Helen Lee mengaku jika dirinya ingin "pergi ke toko sebelah untuk membeli makanan".
Si pelanggan juga berkata bahwa dia akan membawa makanan itu kembali ke salon sembari menunggu cat rambut meresap. Tentu saja, penata rambut tidak curiga.
Sayang, Helen Lee tidak kunjung kembali. Pelanggan itu juga tidak mengangkat telepon saat dihubungi oleh pihak salon.
Sadar bahwa mereka telah ditipu, pihak salon langsung melapor ke polisi. Mereka juga mengingatkan salon lain di area tersebut untuk waspada.
Baca Juga: Trik Kurangi Asupan Gula dan Cegah Covid-19 di Salon dan Spa
"Kami melakukan bisnis di mana kami tidak mengira akan ada klien tidak jujur, jadi kami sama sekali tidak curiga. Sayangnya dia tidak kembali dan mengabaikan telepon," tulis salon ini di Facebook.
Hingga kini, sosok pelanggan perempuan yang melakukan penipuan di salon itu belum ditemukan. Namun, besar kemungkinan nama Helen Lee bukanlah nama asli.
"Penata rambut kami bekerja secara mandiri dan ketika seseorang mendapatkan pelayanan, mereka berhak dibayar. Insiden seperti ini berdampak besar bagi bisnis kecil seperti kami," tambah salon tersebut.
"Kami membagikan kisah ini dengan harapan dia membacanya dan mau menghubungi kami untuk menjelaskan perbuatannya."
Pihak salon sendiri berharap jika perempuan itu tidak menipu dan punya alasan jelas. Meski begitu, banyak yang berkomentar bahwa tindakan ini jelas-jelas penipuan.
"Aku tidak percaya ini. Jika dia tidak bisa membayar, harusnya dia jujur."
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan