Suara.com - Detail kehidupan dari Ratu Elizabeth II selalu menarik untuk diketahui publik. Tidak sedikit orang dalam kerajaan yang membeberkan bagaimana sosok Ratu Inggris Raya tersebut di dunia nyata.
Salah satu kisah tersebut datang dari Alathea Fitzalan Howard yang merupakan teman lama Ratu Elizabeth II.
Melansir The Sun, Alathea adalah salah satu kerabat Duke of Norfolk. Sang Duke memiliki tanggung jawab mengurus acara kerajaan seperti kenaikan takhta dan pemakaman.
Ketika Ratu Elizabeth masih muda dan berstatus putri, Alathea Fitzalan Howard sempat tinggal di Windsor Lodge pada 1940.
Alathea tinggal di Windsor selama enam tahun lamanya. Dia pun berteman dekat dengan Ratu Elizabeth serta Putri Margaret semasa remaja.
Tidak hanya itu, Alathea menyimpan buku harian yang berisi pengalamannya selama tinggal di dekat Ratu Elizabeth. Salah satu yang menarik perhatian adalah tulisan Alathea pada 3 April 1941.
Isi buku harian itu sendiri terdengar cukup kontroversial. Pasalnya, Alathea menyebut bahwa Ratu Elizabeth di usia 14-15 tahun terlihat jelek.
"Lilibet (panggilan untuk Ratu Elizabeth) sedang dalam umur yang jelek sekarang, agak gendut, wajahnya bengkak di sekitar dagu, dan pendiam, meski dia bisa terlihat cantik," tulisnya.
Meski begitu, Alathea menuliskan bahwa Ratu Elizabeth pasti akan makin cantik seiring bertambahnya umur.
Baca Juga: Barbados Ingin Copot Ratu Elizabeth Sebagai Kepala Negara
Alathea juga membagikan detail seputar impian Ratu Elizabeth. Salah satunya, sang Ratu ternyata berharap bisa kawin lari alih-alih menggelar royal wedding.
"Kami bicara soal keluarganya, yang tidak dia sebutkan sebelumnya, dan aku mengatakan hal-hal yang tidak pernah kupikirkan sebelumnya," tulis Alathea, tertanggal 7 Juni.
"Dia bertanya-tanya apakah dia akan menikah, dan aku meyakinkannya, dan dia berkata jika dia benar-benar ingin menikahi seseorang, dia memilih kawin lari," tambah Alathea.
"Tapi aku tahu dia tidak akan melakukannya, rasa bertanggung jawabnya terlalu besar, meski dia lebih cocok menjalani kehidupan sederhana."
Alathea Fitzalan Howard sendiri diketahui menjadi anggota Buckingham Palace Girl Guides. Dirinya akrab dengan Ratu Elizabeth dan Putri Margaret selama Perang Dunia II.
Namun, Alathea meninggal pada 2001 silam,sementara buku hariannya kini diterbitkan menjadi buku.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Pentingnya Memilih Klinik Kecantikan yang Terpercaya: Belajar dari Kiprah Widya Esthetic Clinic
-
Hakim PN Palembang Raden Zaenal Ditemukan Tewas di Kos, Pernah Vonis Hukuman Mati ke 3 Orang
-
Terpopuler: Sumber Kekayaan Gus Elham, Shio Paling Beruntung 15-16 November 2025
-
6 Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 15 November 2025, Saatnya Raih Pengakuan
-
7 Skincare Korea Terbaik untuk Anti Aging Usia 40 Tahun, Auto Jadi Glass Skin
-
5 Rekomendasi Lipstik Nude untuk Kulit Sawo Matang, Cocok Buat Make Up Natural Tanpa Bikin Pucat
-
Tidur Malam yang Cukup Berapa Jam? Ini Kata Sleep Coach Vishal Dashan
-
Menurut Penelitian, Ini 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Diam-Diam Merusak Otak
-
Umur 15 Tahun Sebaiknya Pakai Sunscreen SPF Berapa? Ini 5 Pilihan Aman Mulai Rp12 Ribuan
-
5 Moisturizer Ringan untuk Menenangkan Kulit Kemerahan, Sensitive Skin Friendly