Suara.com - Berita duka datang dari Dylan Sada. Model cantik asal Indonesia yang menetap dan berkarier di New York, Amerika Serikat (AS) tersebut dikabarkan meninggal dunia pagi ini, Senin (9/11/2020).
Kabar ini disampaikan oleh akun @dimsrads melalui Instastory miliknya, yang diketahui adalah adik laki-laki Dylan Sada. Dengan latar belakang hitam, ia menuliskan bahwa perempuan bernama asli Aldila Wulandari tersebut meninggal dunia pada hari ini jam 7 waktu setempat.
"Mohon dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya atas segala khilaf dan kesalahan almarhumah dan mohon doa semoga almarhumah wafat dalam keadaan husnul khotimah dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan kesabaran. Aamiin YRA," demikian bunyi kabar tersebut.
Belum diketahui secara pasti apa penyebab kematian dari wanita 36 tahun tersebut. Namun sang adik meminta para pengikutnya untuk mendoakan Dylan Sada dan memaafkan segala kesalahan dan kekhilafannya.
Perempuan berusia 36 tahun itu diketahui sudah sejak usia 19 tahun merantau ke luar negeri dan terakhir menetap di New Orleans, Louisiana, Amerika Serikat. Ia sukses menjadi seorang model di Negeri Paman Sam tersebut.
Berikut adalah beberapa potret Dylan Sada dengan gaya nyentriknya yang khas, seperti yang suara.com rangkum dari akun Instagramnya.
1. Army style yang seksi
Dalam salah satu fotonya, perempuan yang tubuhnya dihiasi dengan tato ini terlihat cantik memaadukan Army pants dengan crop top off shoulder hitam serta boots berwarna senada.
2. Sederhana dengan crop top hitam
Baca Juga: Model Dylan Sada Meninggal, Dulu Jadi Korban Kekerasan di AS
Di ulang tahunnya yang ke-34, Dylan Sada mengunggah fotonya saat tampil sederhana dengan crop top hitam yang ia padukan celana panjang bermotif kotak-kotak. Rambut hitamnya dibiarkan tergerai dengan senyum tipis di wajahnya.
3. Selfie dengan atas transparan
Kecantikan Dylan juga terlihat saat dirinya selfie dengan atasan transparan berwarna hitam, yang memperlihatkan branya dengan warna senada. Riasan mata yang smokey membuatnya terlihat lebih misterius.
4. Riders style dengan riasan bold
Meski mengenakan riasan bold dengan lipstik gelap dan smokey eyes, Dylan tetap memancarkan kecantikannya. Ia mengenakan jaket kulit hitam ala riders dengan rambut bob dan topi kupluk.
5. Elegan dengan velvet dress
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Sekadar Cake, Clairmont Kini Jual Cookies Lembut hingga Jamu di Showroom Terbaru Bintaro
-
Ini 6 Shio Paling Hoki pada 15 Januari 2026, Cek Keberuntunganmu Besok!
-
Memoar Broken Strings Karya Aurelie Moeremans Viral, Apa Bedanya dengan Biografi?
-
Bekas Cat Rambut Sulit Hilang? 3 Trik Ampuh Basmi Noda Hitam di Tangan
-
10 Ucapan Isra Miraj 2026 dalam Bahasa Arab, Lengkap dengan Artinya
-
7 Sepatu Gym Wanita Lokal, Harga Murah di Bawah Rp500 Ribu, Kualitas Juara
-
Bisa Bikin Rezeki Seret? Jangan Simpan 3 Barang Ini di Dapur Menurut Feng Shui
-
45 Kartu Ucapan Isra Miraj 2026 Untuk Bos, Sopan, Profesional dan Berkesan
-
9 Susu untuk Tulang Kuat Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Tetap Aktif dan Sehat
-
5 Rekomendasi Peeling Gel untuk Memudarkan Flek Hitam di Usia 40-an, Wajah Glowing Bebas Noda