Suara.com - Syahrini siap menyapa penggemar lewat pemotretan cantiknya di majalah Tatler Indonesia edisi awal tahun 2021. Penyanyi berdarah Sunda itu didapuk untuk menjadi cover majalah lifestyle ternama tersebut.
Pemotretan Syahrini sendiri dilakukan sekitar akhir Desember 2020 kemarin. Itu diketahui dari unggahan video di kanal YouTube Incess, Princess Syahrini pada 28 Desember 2020.
Syahrini jelas tampil cetar dan menawan dalam sesi pemotretan ini. Pelantun hits "Sesuatu" ini mengandalkan fashion stylist Caren Delano untuk pemilihan kostum serta gaya selama pemotretan.
Diketahui Syahrini menampilkan lima looks dalam pemotretan tersebut dengan masing-masing memakai baju dari brand GUCCI, GIVENCHY, serta Louis Vuitton.
Detail merek dan harga untuk setiap kostum Syahrini selama pemotretan pun langsung ditelusuri oleh akun Instagram @fashionsyahrini. Beberapa hasilnya sudah dibagikan di Instagram dalam beberapa hari terakhir.
Salah satu yang cukup mencuri perhatian adalah blazer yang dipakai Syahrini untuk berpose di majalah tersebut. Pasalnya, blazer keluaran GIVENCHY ini dibanderol dengan harganya Rp47,9 juta.
Banyak warganet yang syok mengetahui harga blazer hitam yang dipakai Syahrini. Mereka lantas ramai menuliskan beragam komentar untuk menyalurkan keterkejutan mereka.
"Rp47 juta blazer doang, merinding ginjalku," celetuk warganet.
"Rp47 juta dipakainya hanya beberapa kali," sambung yang lain.
Baca Juga: Cuma Ditawarkan ke Klien Kelas Atas, Harga Tas Syahrini Nyaris Rp3 Miliar
"Anti peluru?" tanya warganet lain.
"Ya Allah, semoga rejeki kita kayak incess. Ada terus dan mengalir terus. Yang iri, tahun 2021 masih aja iri," tutur lainnya.
Blazer tersebut bukan satu-satunya outfit mahal yang dipakai Syahrini selama pemotretan. Istri Reino Barack ini juga diketahui mengenakan 2 baju merek GUCCI yang masing-masing harganya Rp29,8 juta dan Rp44,6 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
Terkini
-
5 Sepatu Lari Under Armour di Bawah Rp1 Juta, Diskon Jadi Lebih Hemat
-
5 Rekomendasi Cat Rambut yang Tidak Merusak Rambut: Aman, Mulai Rp10 Ribuan
-
Review dan Harga Bonvie Kemiri, Andalan Dokter Tirta untuk Rambut Rontok
-
5 Inspirasi OOTD Rompi Lepas yang Stylish, Bikin Baju Lebaran 2026 Kamu Makin Kece
-
6 Moisturizer yang Bisa Dipakai Siang dan Malam: Praktis, Aman Tidak Mengiritasi
-
5 Rekomendasi Kulkas Terbaik untuk Menyimpan ASI, Suhu Stabil dan Hemat Energi
-
Tanggal 16 Januari 2026 Libur Apa? Ini Ketentuannya Menurut SKB 3 Menteri
-
Menopause dan Kesehatan: Tips Ahli Mengatasi Bintik Matahari dan Kerutan
-
5 Rekomendasi Bahan Hijab yang Mudah Dibentuk dan Nyaman Dipakai, Tampil Stylish Tanpa Ribet
-
5 Rekomendasi Hair Tonic untuk Masalah Rambut Rontok dan Beruban