Ayam kecap (Instagram @randferdian)
Suara.com - Buka puasa bersama keluarga merupakan momen yang ditunggu di Bulan Ramadan. Tentunya menu makanan yang nikmat dan kaya cita rasa menjadi pilihan tepat untuk berbuka puasa bersama keluarga.
Salah satu menu yang bisa Anda buat untuk berbuka adalah ayam kecap. Cita rasanya yang gurih dan manis akan sangat cocok dijadikan menu andalan berbuka puasa.
Ditambah lagi, cara membuat ayam kecap cukup mudah dan praktis. Bahan yang dibutuhkan pun mudah dijumpai di pasaran.
Suara.com telah merangkum resep ayam kecap untuk menu berbuka puasa. Resep ini dirangkum dari akun Instagram @randferdian. Yuk kita simak.
Bahan-bahan:
- 1/2 ekor ayam
- 8 siung bawang merah, haluskan
- 8 siung bawang putih haluskan
- 2 ruas jari jahe
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai
- 6 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan kecap asin
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh kaldu bubuk
- 1 sendok teh gula
- 1 sendok teh lada bubuk
- 2 sendok makan bawang goreng
- 250 ml air
Cara membuat:
- Tumis bawang merah dan bawang putih yang telah dihaluskan. Masukkan jahe, serai dan daun salam, tumis kembali hingga harum.
- Masukkan ayam kemudian tumis sebentar. Tambahkan kecap manis, kecap asin, garam, gula dan lada. Aduk hingga bumbu tercampur rata.
- Tambahkan air kemudian masak hingga mengental. Tambahkan bawang goreng dan irisan cabai merah. Masak sebentar.
- Matikan kompor, angkat dan sajikan. Ayam kecap siap disantap untuk berbuka puasa.
Jumlah: 5 porsi
Lama pengerjaan: 25 menit
Itulah resep ayam kecap untuk buka puasa yang kaya akan rasa. Mudah kan? Selamat mencoba!
Komentar
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur
-
50 Kata Mutiara untuk Anak yang Menenangkan Hati dan Memotivasi
-
7 Conditioner di Indomaret untuk Rambut Kering dan Mengembang
-
Siapa Istri Roby Tremonti Sekarang? Isu Grooming Seret Nama Sang Aktor
-
Biodata dan Agama Roby Tremonti yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
-
8 Moisturizer Gel yang Tidak Bikin Kulit Kusam dan Ampuh Mengunci Kelembapan
-
7 Rekomendasi Susu Penambah Berat Badan Dewasa Terbaik di Apotek