Suara.com - Setiap pasangan memiliki lika-liku kisah cinta mereka masing-masing. Selain itu, tak ada jaminan bahwa mereka yang lama berpacaran dapat melangkah ke jenjang pernikahan.
Salah satu yang cukup pelik adalah kisah cinta milik wanita satu ini. Lewat unggahan TikTok, akun @nadiatur_rizki mengungkap perjalanan cintanya dengan sang pacar.
"Rencana Allah selalu indah," tulis akun @nadiatur_rizki dalam deskripsi video.
Wanita ini lantas menceritakan bahwa dirinya dan sang pacar sama-sama pernah selingkuh di tahun 2019 silam. Namun, mereka memutuskan untuk kembali bersama dan menjalani komitmen dari nol.
Meski begitu, rintangan yang dihadapi tidak sampai di sana. Walau sudah berkomitmen, keduanya tidak direstui keluarga pada akhir 2020.
Pasangan ini pun lantas melakukan lamaran meski tanpa kehadiran orang tua. Meski begitu, pada awal 2021 mereka akhirnya direstui orang tua.
"Akhirnya awal 2021 direstuin dan tunangan secara resmi dengan keluarga. Nggak pernah nyangka hubungan udah di ujung tanduk tapi Allah kasih jalan untuk tetap bisa bareng-bareng," lanjutnya.
Meski sempat mengalami banyak rintangan, pasangan ini akhirnya berencana naik pelaminan pasca Lebaran nanti. Kisah keduanya pun sukses membuat warganet ikut haru.
"Bukti bahwa keduanya saling mencintai, ujian seberat apa pun akan dilalui. Lancar sampai hari H," doa salah satu warganet.
Baca Juga: Momen Ibu dan Anak Nangis Ditinggal Mudik Baby Sitter, Kisahnya Bikin Haru
"Inilah namanya jodoh tidak pernah tertukar. Mau ke mana pun dia pergi akan tetap kembali. Skenario Allah lebih indah daripada rencana manusia."
"Semoga awet ya sampai kakek-nenek dan jangan ulangi kesalahan yang sama karena nanti udah ada keturunan yang harus diperhatikan," tambah komentar lain menasihati.
"Tutorial direstuin, Kak," imbuh komentar netizen yang penasaran.
Kisah cinta pasangan ini juga sudah ditonton 5,6 juta kali sejak dibagikan dan mendapat 392 ribu likes. Selain itu, banyak pula yang berkomentar karena memiliki lika-liku kisah cinta yang mirip dengan keduanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan