Suara.com - Seorang model 44 tahun mengungkap curhatannya memiliki pasangan beda usia 19 tahun. Meski merasa cocok, pria ini sering diminta orang-orang agar lekas putus.
Melansir Mirror, Michael Stomatuk adalah model 44 tahun yang punya pacar berusia 25 tahun. Pasangan ini pertama bertemu di tahun 2018.
Michael bertemu pacarnya, Emily Downing saat sedang menghadiri kelas yoga. Karena merasa tertarik, Michael lebih dulu mendekati Emily dan bertukar nomor telepon.
"Aku awalnya berpikir Emily sangat manis dan mudah bergaul dan dia berpikir aku lucu dan punya energi positif, tapi sedikit ragu karena perbedaan umur 19 tahun."
"Kurasa kami sama-sama tahu bahwa ada kecocokan, tapi karena hubunganku yang sebelumnya dan perbedaan umur, kami sedikit tertutup dan tidak mau buru-buru menjalin hubungan," jelas Michael.
Butuh dua tahun sampai Michael mengakui hubungan ke publik. Pada 2020, pasangan ini mengungkap hubungan asmara mereka ke teman dan keluarga, serta ke media sosial.
Meski mendapat respons positif, Michael Stomatuk ternyata juga mendapat komentar kurang pantas dari para penggemar.
Sebagai contoh, Michael sering mendapat pesan yang bertanya apakah dia masih lajang dan mau menjadi sugar daddy. Ada pula yang berharap Michael segera putus.
Di sisi lain, Emily juga mendapat pesan yang mengklaim bahwa Michael telah selingkuh. Hal tersebut dilakukan agar pasangan ini cepat putus.
Baca Juga: Sebut Pacar Nggak Guna usai Dimasakkan Makanan, Pria Ini Panen Hujatan
"Meski komentar-komentar ini tidak mempengaruhi hubungan kami, ada banyak orang asing menghubungi Emily dan berkata aku tidak setia dan dia harus putus," jelas Michael.
"Tapi ini tidak benar dan Emily tahu itu, tapi tidak mudah baginya mendengar klaim seperti itu," tambah model ini.
Hingga saat ini, Michael dan Emily sendiri berusaha tidak memedulikan komentar yang menyuruh keduanya putus. Perbedaan umur juga tidak menjadi halangan bagi mereka.
"Entah kau menyukai seseorang yang berbeda 5 atau 20 tahun, kau tidak bisa mengatur dengan siapa kau jatuh cinta. Namun, harus ada kesamaan di kedua pihak atau kalian tidak akan cocok."
"Jangan terlalu serius dalam hidup. Kami paham bahwa berada dalam hubungan beda usia tidak untuk semua orang dan akan ada yang cemburu padamu," tambah pesan Michael kepada orang-orang yang memintanya untuk putus.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
5 Casio Klasik Paling Populer: Desain Timeless, Cocok buat Mahasiswa dengan Budget Terbatas
-
Jepang Punya Pilihan Kuliner Halal, Wisatawan Tak Perlu Ragu Lagi Cicipi Hidangan Autentik
-
5 Jam Tangan Original Murah Ada Fitur Alarm dan Water Resistant
-
7 Day Cream Mengandung Anti Aging untuk Usia 30-an, Cegah Penuaan Lebih Awal!
-
3 Sumber Kekayaan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
-
Kolaborasi Kunci Sukses: Bagaimana 'Co-Branding 5.0' Mendorong Kebangkitan Sektor Pariwisata RI
-
7 Sunscreen untuk Kulit Berminyak Sekaligus Samarkan Flek Hitam, Cocok buat Remaja hingga Usia 40-an
-
Juaranya Sunscreen, Tetap Azarine
-
Bukan Sekadar Menginap: Ini Cara Baru Hotel Jadi Pusat Gaya Hidup Urban Terintegrasi
-
7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Mawar: Tahan Lama, Wanginya Bikin Orang Terpikat